Simeulue,mitratoday.com – Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) Kabupaten Simeulue menilai Pj. Bupati Ahmadlyah.SH masih layak dipertahankan Kementerian Dalam Negeri untuk menjabat satu tahun kedepan.
Hal ini disampaikan Indra, Ketua Para Legal YARA Simeulue kepada wartawan pada 18 Juni 2023.
Menurut Indra, selama satu tahun menjabat sebagai Pj Bupati, Ahmadliyah banyak menorehkan prestasi di berbagai sektor.
Pada tahun 2023 misalnya, di sektor pertanian, Pj. Bupati Ahmadliyah, mampu menghadirkan tracktor roda empat 5 unit, tracktor roda dua 30 unit, cultifvator 30 unit, handsplayer 30 unit, optimasi lahan rawa 200 hektar, pengadaan bibit durian Musangking 5000 batang, bantuan pisang Cafendis 100 haktar, bantuan benih padi unggul 7000 haktar, pengembangan tanaman cabai 20 haktar.
Kemudian lanjut Indra, dari Dirjen perkebunan dapat Peremajaan Sawit Rakyat (PSR):1000 Ha.
“Sektor perikanan, bantuan keramba, jaring apung 12 unit plus bibit ikan Kakap Putih 150 ribu bibit dan termasuk penjajakan dana CSR BUMN melalui Yayasan BUMN sedang berjalan yang saat ini difasilitasi oleh Kemenko Marvest.” Beber Indra.
Lanjutnya, selain itu pula Indra mengatakan alasannya meminta kepada Kemendagri untuk mengangkat kembali Ahmadliya sebagai Penjabat (Pj) Bupati Simeulue untuk satu tahun kedepan, mengingat banyak hal yang perlu dipertimbangkan terhadap sejumlah pembangunan yang saat ini sedang berlanjut di Kabupaten Simeulue.
“Jangan karna kepentingan, kita menutup mata, seolah-olah Pj Bupati tidak berbuat apa-apa dan lalu mengambil kesimpulan untuk melakukan penggantian.” Ujarnya.
“Selama ini banyak terobosan yang dilakukan, sebagai contoh terkait kajian tentang PDKS yang sedang dikaji oleh tim Ahli dari Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh.” Kata Indra.
Tambahnya, “Saya mewakili organisasi Paralegal YARA Simeulue melihat Pj. Bupati Simeulue Ahmadlyah masih “on the track” layak dipertahankan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk satu tahun kedepan.” Tutup Indra.
Pewarta : Wahyudisyah Putra