Upacara Peringatan Hut RI Ke 73, Pemkot Prabumulih Remisi 11 Narapidana

PRABUMULIH, mitratoday.com – Usai melaksanakan pemberian remisi kepada narapidana rumah tahanan kelas 2 Sukajadi, Jum’at (17/8), Penjabat Walikota Prabumulih, H. Richard Chahyadi AP.M.Si langsung memimpin jalannya upacara peringatan Hut RI Ke 73.
Tak seperti biasanya, Hut RI kali ini dilaksanakan dihalaman kantor Pemkot Prabumulih, yang mana tahun-tahun sebelumnya, kegiatan upacara Hut RI dilaksanakan dipendopoan rumah dinas Walikota.
Dalam peringatan ini, bertindak selaku inspektur upacara H. Richard Chahyadi mengajak untuk terus mengenang jasa para pahlawan. Dalam kemerdekaan ini Richard menambahkan, terus berperan aktif untuk perubahan yang lebih baik.
Prosesi pengibaran sang merah putih berlangsung khidmat. Agenda selanjutnya Pemkot Prabumulih melaksanakan tabur bunga dimakam pahlawan dengan diikuti sejumlah pejabat dan unsur muspida Kota Prabumulih.(ADV.HUMAS/ZULKARNAIN)