Bengkulu,mitratoday.com – Dalam menghadapi pesta demokrasi 2024, setidaknya ada 15 kader Pengurus Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) yang tersebar di Provinsi Bengkulu memperebutkan kursi Parlemen pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Hal tersebut disampaikan Ketua Umum HIPMI Provinsi Bengkulu, Undang Sumbaga kepada sejumlah awak media saat jumpa pers di Cafe Janji Jiwa Tanah Patah Kota Bengkulu. Jum’at Sore (19/05/2023).
Ketua Umum HIPMI Provinsi Bengkulu, Undang Sumbaga, mengatakan, secara umum HIPMI itu tidak berpolitik. Karena HIPMI tersebut adalah organisasi profesional yang secara garis besar tidak memihak ke suatu calon.
Akan tetapi, lanjut Undang, HIPMI juga tidak melarang kalau ada kader secara individu untuk bergabung dengan partai politik atau juga ingin menjadi timses di 2024 ataupun ingin ikut bertarung merebut kursi Parlemen menjadi Caleg setidaknya Pemilu 2024 ini.
“Sejauh ini sudah ada 15 orang yang akan bertarung di pileg 2024 dan itu akan kita support dan akan kita beri dukungan yang sifatnya individu untuk teman-teman yang akan mencalonkan diri tetapi secara organisasi kita tidak mendukung karena HIPMI dilahirkan pada 1972 salah satu tujuannya melahirkan pengusaha sukses dan juga pemimpin masa depan,” kata Undang Sumbaga ketika jumpa pers.
Ia menjelaskan, politik juga salah satu bentuk kaderisasi kepemimpinan seperti halnya dipusat kita banyak sekali kader-kader HIPMI yang sudah menjadi tokoh-tokoh nasional seperti misalnya Erik Tohir atau Sandiaga Uno dan bisa dibilang kader terbaik HIPMI.
Bengkulu banyak sekali kader-kader seperti halnya sultan B Najamudin oleh sebab ini HIPMI tidak serta merta membicarakan wirausaha kepemimpinan juga kita latih untuk menjadi pemimpin yang kuat termasuk Dedy Wahyudi dan mungkin masih banyak lagi dan HIPMI akan mencetak estafet kepemimpinan yang ada di Bengkulu bagaimana nantinya bisa melanjutkan kepemimpinan agar Bengkulu ini semakin maju.
Beliau juga tidak menutup kemungkinan akan maju di pileg 2024.
“Saya sendiri memiliki beberapa opsi karena kita ingin membuat Bengkulu ini maju,” tegasnya.
Dikatakannya, pemuda juga berperan dalam proses pembangunan, mungkin nanti ketika sudah dalam tahap penetapan akan diumumkan lagi tetapi sekarang masih proses dan akan kita dengarkan seperti apa pendapat para senior, jangan nanti sudah bermimpi tinggi-tinggi tetapi jalannya terjal dan kita juga mengapresiasi ada anak muda yang mencalonkan diri di pileg 2024 walaupun itu bukan kader HIPMI.
Pewarta : Yoki