Batam,mitratoday.com – Ramadhan merupakan bulan penuh berkah, dan salah satu pintu yang dibuka Allah untuk meraih keberkahan adalah melalui bersedekah, begitulah yang sedang dilakukan Lembaga Investigasi Negara Kota Batam dengan kegiatan bagi-bagi takjil kepada masyarakat di lampu Merah Baloi Persero Lubuk Baja pada Jum’at, 7 April 2023.
Ketua Lembaga Investigasi Negara Kota Batam, Aidil Kasmara NST SH katakan bahwa Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah untuk berbagi antar sesama.
“Sehingga bisa meningkatkan rasa peduli dengan sesama umat muslim dan rasa syukur kepada Allah karena masih dipertemukan dibulan suci Ramadhan tahun ini,” kata Aidil.
Lanjutnya, ta’jil di bagikan kepada masyarakat yang berjalan kaki dan berkendaraan roda dua serta berkendaraan roda empat di paparan lampu merah Baloi Persero lubuk baja.
“Alhamdulillah Alhamdulillah Alhamdulillah Alhamdulillah, Rasa bersyukur kepada Allah SWT yang setinggi-tingginya Saya ucapkan. Karena telah memberikan rasa bersyukur kepada saya dan jajaran. Terkhusus kepada para donatur yang telah menyisihkan rezekimya, sehinga kami dapat melaksanakan kegiatan.” Ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Pendiri Yayasan Bunga Rampai Kepri, Eka Anita Diana sampaikan, kegiatan yang dilakukan LIN Kota Batam luar biasa.
“Kita sangat mendukung hal ini, semoga jadi berkah dan bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Saya juga berharap agar LIN Kota Batam Kedepannya dapat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya Kota Batam,” tutupnya.
Pewarta : YanuardZ