BENGKULUBengkuluHeadlinePolitik

Suprisman Resmi Jabat Wakil Ketua I DPRD Provinsi Bengkulu Periode 2024-2029

Bengkulu,mitratoday.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu pada Senin 14 Oktober 2024 menggelar Rapat Paripurna guna mengumumkan dan menetapkan pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu periode 2024-2029.

Rapat yang berlangsung di Ruang Rapat Paripurna ini dipimpin Samsu Amanah, Ketua Dewan Sementara, dan dihadiri Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, serta sejumlah anggota dewan lainnya.

Dalam sambutannya, Samsu Amanah mengungkapkan bahwa pengumuman dan penetapan pimpinan dilakukan sesuai dengan mekanisme yang berlaku, berdasarkan hasil rapat internal partai politik yang meraih suara terbanyak dalam Pemilihan Legislatif.

“Berdasarkan surat yang diterima dan dibacakan Sekretaris Dewan, partai politik peraih suara terbanyak telah menetapkan nama-nama yang akan mengisi posisi pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu,” Kata Samsu.

Pengumuman ini disampaikan secara resmi oleh Erlangga, Sekretaris DPRD Provinsi Bengkulu, dengan tujuan menjaga keberlanjutan fungsi legislatif di provinsi tersebut. Setelah pengumuman, Sekretariat DPRD Provinsi Bengkulu akan segera mengusulkan pelantikan pimpinan DPRD ke Kementerian Dalam Negeri melalui Gubernur Bengkulu.

Berikut susunan pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu untuk periode 2024-2029 :

  1. Ketua DPRD: Sumardi (Partai Golkar)
  2. Wakil Ketua I: Suprisman (Partai Amanat Nasional)
  3. Wakil Ketua II: Sonti Baskara (Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan)
  4. Wakil Ketua III: Agus Riyadi (Partai Gerindra)
Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button