Soal Dugaan Rangkap Jabatan, Kabid SMP : Akan Kita Pastikan Dulu
Bengkulu Selatan,mitratoday.com – Terkait dugaan oknum honorer di SMPN 7 Bengkulu Selatan yang rangkap jabatan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bengkulu Selatan belum bisa berkomentar mengenai hal itu.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Novianto, melalui Kabid SMP Sarjono membenarkan bahwa pihaknya belum bisa berkomentar jauh mengenai hal itu.
“Kita belum bisa berkomentar terkait hal tersebut, namun akan kita pastikan dulu apakah yang bersangkutan benar rangkap jabatan, dan yang jelas akan kita hubungi dulu kepala SMPN 7 untuk memastikan hal tersebut.” Jelas Sarjono.
Untuk diketahui perangkat desa tersebut diduga sudah lama mengabdi di SMPN 7 Bengkulu Selatan, diduga adanya pembiaran oleh kepala sekolah terkait dugaan rangkap jabatan.
Dari penelusuran pihak media, oknum yang diduga rangkap jabat tersebut menjadi perangkat desa Padang Siring. Sedangkan Kepala Sekolah SMPN 7 Berdomisili di Desa Padang Siring. Namun hingga kini pihak media masih berusaha menghubungi Kepala Sekolah yang bersangkutan dan Kades Padang Siring.
Pewarta : Julian