Silaturahmi Dan Diskusi PT Medco E & P Malaka Bersama AWAI
Pewarta : Noviandi Juanda
Aceh Timur,mitratoday.com-Perusahaan Pengeboran PT Medco E&P Malaka atau yang disebut (Medco E&P) bersilaturrahmi dengan para wartawan yang tergabung dalam organisasi aliansi wartawan Aceh independen (AWAI). Pertemuan silaturahmi tersebut bertempat di the royal hotel kecamatan Idi Rayeuk,kabupaten Aceh Timur, Jum’at (4/6/2021).
melalui kegiatan kunjungan Medco E&P ke organisasi-organisasi profesi media, sehingga masyarakat mendapatkan informasi yang tepat melalui pemberitaan tentang industri hulu migas di Media Massa.
Dalam kunjungan tersebut, Tim Humas Medco E&P menyampaikan apresiasi terhadap berbagai pemberitaan terkait industri hulu migas di Aceh Timur.
Leony Lervyn Manager Media & Communications Medco E&P, didampingi oleh Danof Daniel Group Lead Media Relation, Rahmatul Fitriadi Support Officer Block A.Medco E&P pada kesempatan tersebut juga berharap dukungan melalui pemberitaan yang tetap berimbang terkait dengan operasional perusahaan ini (PT Medco E&P).
“Sebagai Kontraktor Kontrak Kerja Sama yang ditugaskan pemerintah mendukung ketersediaan energi nasional, Medco E&P selalu berkoordinasi dengan BPMA dan Pemerintah Daerah untuk memenuhi target produksi, oleh karena itu Perusahaan juga berterima kasih atas dukungan dari rekan-rekan media selama ini,”ujar Leony Lervyn Manager Media & Communications Medco E&P.
Sementara ketua umum AWAI Dedi saputra SH,di dampingi sekjen AWAI Andi Juanda dan beberapa anggota M.farhan, Suriadi,Edo dan lukfar berharap kepada Perusahaan Pengeboran PT Medco E&P Malaka agar Perusahaan Medco E&P Malaka dapat merekrut putra putra Aceh Timur untuk dapat berkerja dan disekolahkan khususnya dibidang teknologi Pengeboran minyak Bumi dan Gas Alam.
Sehingga kedepan Aceh Timur Mampu Bersaing dengan tenaga tenaga luar Aceh, dan harapannya khusus mereka anak anak Aceh Timur mempunyai Sertifikat BNSP.
“Dapat kita ketahui bersama bahwa Pemerintah sudah membentuk Badan Nasional Sertifikasi Profesi yang disingkat adalah sebuah lembaga independen yang dibentuk oleh pemerintah untuk melaksanakan ketentuan Pasal 18 ayat Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan.”Tandasnya.
“Ini juga menjadi salah satu pesan moril dari Kami aliansi wartawan Aceh independen Kepada Perusahaan Medco E&P Malaka, dengan demikian harapan putra-putri Aceh Timur Sanggup mengelola Sumber daya Alamnya sendiri.”tambahnya.
Lanjutnya sehingga terhindar dari kesenjangan sosial ditengah tengah masyarakat,maka dari itu,kami dari aliansi wartawan Aceh independen dalam membuat pemberitaan selalu mengutamakan serta menjunjung tinggi kode etik jurnalis yang berimbang, dan semua pemberitaan termasuk Medco E&P tentu memberikan hak jawab yang sama, dalam setiap berita.
“Kami tetap menjaga independensi, dalam pemberitaan,”pungkas Dedi saputra.