Sekda Lantik 16 Orang Pejabat Struktural di Lingkup Pemerintah Tanjab Barat
Tanjung Jabung Barat,mitratoday.com – Mewakili Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Ir. H. Agus Sanusi, M.Si melantik 16 orang Pejabat Struktural dan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Senin (11/09).
Pelantikan yang berlangsung di Aula BKPSDM ini juga dihadiri Kepala BKPSDM, Kepala OPD terkait, serta pejabat struktural dan fungsional yang dilantik.
Dalam sambutannya, Sekda Agus Sanusi menyampaikan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pada hari ini merupakan pemenuhan kebutuhan organisasi, yang bertujuan untuk pembinaan dan pengembangan karier Pegawai Negeri Sipil.
“Sebagai pejabat yang baru dilantik, saya minta kepada saudara untuk segera mengenal lingkungan kerja dan beradaptasi dengan tugas dan fungsi yang baru. Jangan malu untuk belajar, bukalah hati dan pikiran untuk menerima masukan dan ilmu dari manapun dan siapa pun,” ucapnya.
“Silahkan belajar dan menciptakan kerjasama yang baik kepada perangkat daerah maupun Instansi yang berkaitan dengan bidang tugas saudara, sehingga saudara dapat lebih mendalami dan mampu menciptakan solusi bagi setiap permasalahan,” tambahnya.
Di akhir sambutannya, Sekda sampaikan ucapan selamat kepada saudara saudari yang telah dilantik pada hari ini, Semoga amanah yang diberikan kepada saudara menjadi rahmat bagi masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Barat.
Berdasarkan surat keputusan Bupati Tanjung Jabung Barat Nomor 427/KEP.BUP/BKPSDM/2023 tentang Mutasi dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil Dalam Jabatan Pengawas Dilingkungan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat
- Syahrianto,S.STP : Administrator Kabag Tata Pemerintahan Setda Kab. Tanjab Barat / III.a
- Sawaluddin F Tanjung,SE.ME : Administrator Kabag Perekonomian Setda Kab.Tanjab Barat/ III.a
- Alfaizal Chaniago,SE.ME : Administrator Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Kab.Tanjab Barat/ III.a
- Feri Novrianto,SE : Administrator Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kab.Tanjab Barat/ III.a
- Dian Ismail Paripurna, S.Sos : Administrator Camat Seberang Kota Kab.Tanjab Barat/ III.a
- Yeni Warni Putriayati Rosa,SH : Administrator Camat Merlung Kab.Tanjab Barat/ III.a
- Sahala Simatupang, SKM.M.PH : Administrator direktur RSUD KH.Daud Arif Kab.Tanjab Barat/ III.a
- Iyal Harianto,S.IP : Administrator Sekretaris Camat Kecamatan Renah Mendaluh Kab.Tanjab Barat/ III.b
- Efrizal,SP : Administrator Sekretaris Camat Kecamatan Merlung Kab. Tanjab Barat/III.b
- Eva Lidiarti, SE : Administrator Kabid Guru dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab.Tanjab Barat/ III.b
- Dedi Herianto, SP.M.Si : Administrator Kabid Perkebunan Dinas Perkebunan dan Peternakan Kab. Tanjab Barat/III.b
- Efri Mulyadi,SE : Administrator Kabid Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab.Tanjab Barat/ III.b
- Junaidi, SE : Administrator Kabid Perumahan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Kab.Tanjab Barat/ III.b
- Ibrahim,S.Sos.I : Pengawasan Lurah Bram Itam Kiri Kecamatan Bram Itam Kab.Tanjab Barat/ IV.a
- Rudi Gunawan,S.STP.MM : Pengawas Kasi Pembangunan Kelurahan Tungkal III Kecamatan Tungkal Ilir Kab. Tanjab Barat/IV.b
- Endang,S.Pd : Pengawas Sekretaris Lurah Kelurahan Bram Itam Kiri Kecamatan Bram Itam Kab.Tanjab Barat/IV.b
Pewarta : Armain