AcehAcehDaerah

Secara Aklamasi Politisi Muda Bayu Setiawan, SE Jabat Ketum AFK Langsa

Kota Langsa Aceh,mitratoday.com – Muhammad Bayu Setiawan, SE terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Asosiasi Futsal Kota Langsa (AFK) periode 2025-2029. melalui pelaksanaan kongres luar biasa pada Jumat 21 April 2025 kemaren.

“Terima kasih atas kepercayaan rekan-rekan Asosiasi Futsal Kota Langsa (AFK) dan klub yang menunjuk saya secara pribadi sebagai nahkoda futsal Kota Langsa,” kata Muhammad Bayu Setiawan, SE Anggota DPRK Langsa Politisi Muda Partai Demokrat di kopi liqa, Gampong PB Seulemak Kecamatan Langsa Baro, Sabtu (26/04/2025)

Bayu mengatakan dengan terpilihnya ia sebagai ketua, maka dalam beberapa hari ke depan akan dilaksanakan penunjukan kepengurusan.

Dirinya berkomitmen untuk bergerak cepat dengan misi bersama yakni membangun futsal Kota Langsa agar bangkit dan berprestasi.

Pihaknya siap berkolaborasi dan bersinergi bersama pemerintah Kota Langsa, serta KONI hingga PSSI Kota Langsa.

“Semua akan kita lakukan dengan semangat bersama dalam upaya meningkatkan kualitas SDM dan atlet futsal di Kota Langsa,” tegasnya

Bayu terpilih dalam pelaksanaan kongres luar biasa setelah melaksanakan kongres biasa, dengan agenda pemilihan Ketua AFK Langsa sekaligus rapat koordinasi membahas program kerja 2025, di antaranya Liga Futsal Nusantara skala , kabupaten, hingga untuk menuju nasional.

Sebelumnya Ketua Asosiasi Futsal Aceh, Muhammad Zulfri mengatakan, pelaksanaan kongres luar biasa yang dilaksanakan AFK sudah berjalan baik dan luar biasa.

“Dengan semangat futsal mari kita bangun dan tingkatkan aktivitas futsal di Kota Langsa, menuju Porprov 2026, Pra PON 2027 dan PON 2028,” ucapnya.

Dia mengajak segenap jajaran pengurus dan lainnya untuk membangun pondasi futsal sejak dini. Melalui sinergi AFK dan PSSI, maka futsal mampu bangkit serta mengukir prestasi.

(Siti Hawa)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button