Satuan Tugas TMMD Bojonegoro, Serukan Wajib Pakai Masker
BOJONEGORO – Pandemi Covid-19 hingga saat ini masih melanda seluruh pelosok Nusantara. Tak terkecuali di wilayah Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Bersamaan hal tersebut, juga dilaksanakan TMMD ke-110 dengan sasaran lokasi yakni di Desa Jatimulyo dan Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo.
Oleh karena itu, guna mencegah serta memutus mata rantai penyebaran Virus Corona, Satgas Kodim 0813/Bojonegoro yang terlibat pada pelaksanaan kegiatan TMMD ke-110, tak hentinya melakukan pemantauan dan menyampaikan himbauan kepada maayarakat.
Seperti yang dilakukan Koptu Kasturi, nampak memberikan sekaligus memasangkan masker ke seorang warga, Minggu (28/3/2021).
Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro, Koptu Kasturi mengatakan pada saat menuju lokasi kegiatan fisik, dirinya menjumpai Siti Fatimah (54) warga Rt.05 Rw.03 Dusun Nglambangan, Desa Jatimulyo, yang beraktivitas tidak memakai masker.
Selanjutnya, mendekati dan memberikan masker kepada seorang wanita warga dusun setempat. Hal ini, sebagai tindakkan mencegah sekaligus memutus mata rantai penyebaran Virus Corona.
“Lindungi diri dan sesama dari penularan Virus Corona, gunakan masker saat beraktivitas di luar dan di dalam rumah,” ucapnya di akhir. (Pendim 0813)