AdvertorialBengkulu UtaraDaerahHeadline

Rapat Paripurna Istimewa DPRD Bengkulu Utara Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI

Bengkulu Utara,mitratoday.com – Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Bengkulu Utara dengan agenda Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka memperingati HUT ke-78 RI, kursi dewan terpantau sepi.

Sidang paripurna istimewa ini dilaksanakan di DPRD Bengkulu Utara pada hari Rabu, (16/8/2023) yang dimulai pada pukul 09.30 WIB.

Agenda tersebut dihadiri seluruh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bengkulu Utara.

Namun berdasarkan pantauan awak media di lapangan, dari jumlah 30 anggota dewan hanya ada 14 anggota dewan yang tampak duduk di kursi dewan.

Meski demikian, Ketua DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Sonti Bakara yang duduk di kursi pimpinan sidang tetap membuka rapat paripurna HUT RI ini.

“Dengan mengucapkan Bismillahirahmanirahim sidang paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Utara, dengan agenda Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dalam rangka memperingati HUT RI Ke-78 dengan tema terus melaju untuk Indonesia maju, resmi dibuka dan secara terbuka,” kata Sonti mengawali rapat paripurna.

Setelah sidang dibuka oleh Ketua DPRD Bengkulu Utara, seluruh peserta yang hadir baik anggota dewan, pejabat Pemkab Bengkulu Utara, forkopimda mendengarkan pidato kenegaraan dari Presiden RI Joko Widodo secara daring, dengan khidmat.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, rapat tetap dilanjutkan meski anggota dewan yang hadir belum kuorum atau tidak mencapai 50 persen plus 1, karena rapat ini termasuk sidang paripurna istimewa, bukan sidang yang membahas terkait anggaran dan kebijakan lainnya. (Adv)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button