DaerahJember

Rakor Evaluasi Musdesus Di Ikuti Koordinator Pendamping Wilayah Jatim Secara Online

Pewarta : Solichin

Jember,mitratoday.com-Tenaga Pendamping Profesional Provinsi Jawa Timur lakukan Rapat koordinasi Evaluasi hasil pendataan Sustainable Development Goals dengan seluruh Pendamping Desa dari seluruh jenjang se Kabupaten Jember.

PIC Pendataan SDGs Ahmad Fourzan Arif Hadi Prabowo menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan sebuah evaluasi progres capaian dari pendataan SDGs tahun 2021.

Bersama seluruh TPP Jember rapat evaluasi bersama TPP Jatim mas, namun kali ini secara daring. Poin dari rakor kali ini berkaitan dengan pendataan yang dilakukan oleh seluruh desa di Kabupaten Jember,” ucap itong (2/7/22) malam.

Dalam rapat seluruh kecamatan di absen satu persatu terkait hasil pendataan selama ini.

“Pic Pendataan TTP Jatim, Miftah meminta kita seluruh pendamping di masing-masing kecamatan untuk menyampaikan progresnya, baik hasil pendataan secara manual ataupun secara online yang menggunakan aplikasi milik kementerian desa,” imbuhnya.

Demikian pernyataan dari Koordinator TPP P3MD Kabupaten Jember, Alifatul Lailiyah, bahwasannya hasil dari evaluasi tersebut masih banyak desa yang belum melaksanakan Musyawarah Desa Khusus.

“Hal itu dikarenakan karena masih belum selesainya progres tersebut mas, dengan alasan karena adanya sedikit trouble dari aplikasi, banyak Enumerator yang usernya salah dan kendala sinyak dilapangan juga sering mengalami drop,” ujar Alif.

Selain itu, pihak TPP Provinsi Jatim meminta kepada seluruh pendamping agar segera menyelesaikan dan segera melakukan Musdesus.

“Dalam satu minggu kedepan, proses pendataan yang berbasis manual, tentunya yang sudah selesai agar segera melaksanakan Musdes penetaoan hasil pendataan tersebut,” jelasnya.

Dalam rakor kali ini sangat berbeda dari sebelumnya, karena baru sekarang rakor bersama dengan Provinsi meskipun secara online, hadir pula Andry Dewanto Ahmad selaku Koordinator Pendamping Wilayah Provinsi Jawa Timur.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button