Pilkada tak lama lagi tiba waktunya, akan di laksanakan pada tahun 2024 mendatang. Masing-masing Daerah sudah mulai menyiapkan calon-calon pemimpin terbaik bagi daerahnya, salah satunya yakni Kabupaten Bengkulu Utara.
Baik itu dari kalangan politisi senior, maupun dari kalangan politisi muda. Bahkan masing-masing Parpol pun kalau kita lihat dari kondisi sekarang juga sudah mulai melakukan persiapan kader terbaiknya untuk menjadi pemimpin di Kabupaten Bengkulu Utara.
Saat ini Bupati dan wakil Bupati di Jabat Ir Mian dan Wakil Arie Septiadinata. Berbagai kabar dan isu mengatakan Arie Septiadinata mencalonkan diri sebagai Bupati Bengkulu Utara.
Namun, terlepas dari hal itu muncul juga nama-nama terbaik yang punya potensi menjadi calon Bupati Bengkulu Utara, salah satunya yakni putra sulung Ir Mian (Andaru Pranata SE) yang saat ini menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Bengkulu.
Beliau juga di nilai layak menjadi Bupati Bengkulu Utara, karena ke uletan dan kegigihannya dalam memimpin. Pemuda yang di kenal dekat dengan masyarakat ini tak henti-hentinya turun menampung berbagai persoalan yang ada di tengah masyarakat.
Pria yang jarang nampak di media ini tentu tak bisa di anggap enteng oleh calon lain, karena gerakan politik yang ia lakukan sungguh masif dan hati-hati hingga ke level masyarakat pedalaman. Tak hanya itu, walau kurang tampak di pemberitaan media, pria yang akrab di sapa mas Andaru ini juga pernah memimpin beberapa organisasi pemuda. Salah satunya yakni Ketua Koni Kabupaten Bengkulu Utara masa khidmat 2017-2020, dan lainnya.
Andaru Pranata merupakan kader Partai PDIP dikenal aktif dan rutin turun ke masyarakat, baik itu menampung persoalan-persoalan di tengah masyarakat maupun memberi berbagai bantuan. Ia juga dikenal ramah oleh masyarakat, sehingga memiliki potensi besar menjadi Bupati Bengkulu Utara.
Tapi, selain Andaru Pranata, sebagai Kader PDIP yang berpotensi mencalonkan diri sebagai Bupati Bengkulu Utara, ada juga nama Harmedi Rian atau akrab disapa Medi Rian yang saat ini memiliki posisi strategis di PDIP Kabupaten Bengkulu Utara, kemudian ada juga Arie Septiadinata (Keluarga SG) yang saat ini juga menjadi kader PDIP Kabupaten Bengkulu Utara. Dari nama-nama tersebut, akankah PDIP mencalonkan Putra Sulung Ir Mian sebagai Bupati Bengkulu Utara?.
Selain dari kader Partai PDIP, ada juga kader Partai lain yang berpotensi besar mencalonkan diri sebagai Bupati Bengkulu Utara, yakni Herliyanto Hazadin atau akrab di sapa Baap yang saat ini menjabat Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Bengkulu Utara dan sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Bengkulu Utara.
Dari nama-nama yang muncul, semua berasal dari keluarga konlomerat di Kabupaten Bengkulu Utara, akankah nama-nama tersebut menjadi pilihan masyarakat?
Kemudian, untuk diketahui bahwa di Kabupaten Bengkulu Utara saat ini PDIP merupakan pemenang, baik eksekutif maupun legislatifnya, memiliki enam kursi di DPRD, dimana PDIP bisa mengusung Paslon Bupati dan Wakil Bupati sendiri. Kemudian secara basis massa PDIP juga terbukti berhasil mengamankan tiga kursi DPRD Provinsi yang berasal dari Dapil Bengkulu Utara dan Bengkulu Tengah.
Berkaca dari raihan suara saat Pileg tahun 2019 lalu, maka peluang menduetkan dua kader terbaik PDIP di Pilkada Bengkulu Utara nampaknya memang terbuka lebar. Sebelumnya diketahui, saat gelaran Pileg tahun 2019 lalu, untuk Kabupaten Bengkulu Utara, PDIP meraih perolehan dukungan suara yang signifikan. Selain itu, masyarakat juga dapat melihat dan memantau, apapun kemungkinan bisa saja terjadi.
Karena di lihat dari kondisi politik yang kian dinamis di Kabupaten Bengkulu Utara, dalam Pilkada mendatang, tidak menutup kemungkinan PDIP akan mengusung Paslon Bupati dan Wakil Bupatinya dari kadernya sendiri.
Penulis : Amirul M, Jurnalist tingkat Madya