DaerahHeadlinePrabumulihSumatera Selatan

Program CSR Bank Sumsel Babel Cabang Prabumulih Bangun Enam Unit Rumah Warga

Prabumulih,mitratoday.com –Pemerintah Kota Prabumulih melaksanakan penyerahan kunci secara simbolis atas bedah rumah bantuan Kapolda Sumatera Selatan melalui program CSR Bank Sumsel Babel Cabang Prabumulih Selasa, (22/04/2025).

Dalam pelaksanaan penyerahan kunci ini dirangkai dengan pengguntingan pita sebagai simbol telah selesainya bedah rumah dan penyerahan plakat secara langsung kepada pemilik.

Wali Kota Prabumulih, H. Arlan dalam kegiatan ini mengucapkan terima kasih kepada Bank Sumsel Babel atas kontribusi dalam mendukung meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui bedah rumah. Ini sangat diapresiasi, setidaknya dengan program ini masyarakat dapat menikmati kelayakan yang lebih baik lagi “singkatnya”.

Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, S.I.K., MH melalui Kapolres Kota Prabumulih, AKBP. Bobby Kusumawardana, SH., M.Si dalam kegiatan ini menyampaikan salah satu wujud kepedulian Pemerintah kepada masyarakat.

Dalam keterangannya Bobby menambahkan bagian dari sinergi antara Pemerintah dan Polri dalam mewujudkan masyarakat yang makmur dan sejahtera, “ujarnya”.

Saidi warga Kelurahan Muara Dua Kecamatan Prabumulih Timur selaku penerima manfaat pada program CSR ini mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah dan semua yang terlibat dalam program ini.

Saidi mengungkapkan dengan renovasi melalui bedah rumah ini dirinya dan keluarga sangat senang dan bahagia memiliki tempat tinggal yang lebih baik, “ucapnya”.

Program CSR Bank Sumsel Babel Cabang Prabumulih menyalurkan bantuan sebesar Rp. 275 Juta. Ini direalisasikan untuk bedah rumah sebanyak enam unit rumah dengan nominal dana per unit rumah Rp. 40 Juta.

Selain program bedah rumah, dana ini juga disalurkan untuk pekerja kebersihan dan pertamanan Dinas Perumahan dan Pemukiman (Perkim) dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melalui program bantuan sembako.

ZULKARNAIN

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button