AdvertorialDaerahHeadline

Profil BenandaFransiska Penerjun Handal Sulut

Sulut, Mitratoday.com – Pesawat CN235 yang dikemudikan Mayor Penerbang (Pnb) Donny Prayogo penuh semangat mengantar para peterjun Rabu (18/10/2017) sekitar pukul 09.00 Wita pagi, ditemani Sersan Dua (Serda) Benanda Fransiska.

Perempuan berparas ayu dari Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) ini adalah salah satu peraih medali emas pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX 2016 di Jawa Barat.

Benanda merupakan salah satu penerjun yang sudah dua kali ikut kejuaraan terjun payung, perempuan yang bekerja di Markas Besar TNI AU ini mengakui sudah 10 kali, baik di dalam maupun luar negeri diataranya perhelatan Manado International Open Parachuting Championshop (MIOPCH) 2017 yang berlokasi di Kawasan M-Walk Marina Plaza ini, Benanda hadir membawa nama Tim Persatuan Terjun Payung (PTP) Wanita Angkatan Udara (Wara).

Sekilas prestasi penerjun TNI AU Sulut , Awalnya pada 2013 lalu saya sekolah di Pusat Pendidikan dan Latihan (Pusdiklat) Pasukan Khas (Paskhas) TNI AU selama dua bulan, ikut Pendidikan Kualifikasi Khusus (Dikkualsus) Angkatan 5, dan Benanda telah 630 kali melakukan penerjunan.

Perempuan berusia 24 tahun yang berdarah Jawa Timur ini menuturkan sensasi saat melakukan penerjunan merupakan kesan tersendiri, prestasi Bemanda di bidang olahraga Dirgantara, sosok perempuan murah senyum ini tetap rendah hati.

Laporan Effendy Iskandar

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button