DaerahHeadlineLampungLampung Tengah

Pinjaman PEN Lamteng Harum Di Bahas, Mukadam : Ini Bentuk Kecintaan Yunisa Kepada Masyarakat

Pewarta : Iswan

Lampung Tengah,mitratoday.com-Ramai jadi perbincangan terkait pinjaman yang diajukan Pemkab Lampung Tengah kepada PT SMI, Mukadam Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Lampung Tengah Fraksi Gerindra apresiasi sikap Yunisa putra.

“Saya mendukung sikap rekan kita Pak Yunisa Putra yang juga sesama anggota komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Lampung Tengah dalam mementingkan nasib rakyat,”ungkap Mukadam saat ditemui di ruangan Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Lampung Tengah, Selasa (03/08).

Mukadam mengatakan dirinya sependapat dengan pemikiran Yunisa, Dirinya juga merasa pinjaman tersebut belum jelas dipergunakan untuk program atau kegiatan apa dan bagaimana pertanggung jawabannya.

“Sampai sejauh ini kita belum tahu pasti tujuannya untuk apa. Apabila pinjaman tersebut dipergunakan untuk kepentingan memulihkan ekonomi masyarakat dan Covid-19, kita akan mendukung sepenuhnya,”bebernya.

Namun, menurut Politikus dari fraksi partai Gerindra itu, jika pinjaman tersebut nantinya akan dipergunakan untuk pembangunan infrastruktur dirasa sangat tidak tepat.

Ditengah pandemi Covid 19 ini kita harus mempertimbangkan langkah dengan benar. Semua yang kita (Pemkab dan DPRD Lamteng) lakukan harus mengutamakan kepentingan rakyat. Untuk hal yang lain saya rasa kita jadikan nomor kesekian dulu, dan kita akan bertanya kepada pemerintah daerah melalui hak keanggotaan kita, salah satunya hak interplasi yang saudara Yunisa gulirkan,”tegas Mukadam.

Sebelumnya diberitakan, simpang siur pinjaman Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Tengah, Terkait PEN atau peningkatan ekonomi nasional dimasa Pandemi Covid-19 menjadi sorotan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah setempat.

Sudah mulai santer kabar bahwa Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah mengajukan pinjaman kepada PT SMI sebagai upaya meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.

Namun hal ini menjadi bahasan hangat di dalam ruang Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Lampung Tengah, dalam hal ini Yunisa Putra dari fraksi Partai Nasdem angkat bicara.

Tidak hanya itu saja, Yunisa mendapat beberapa dukungan dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah lainnya, Seperti I Kadek Asian Nafiri dari Parta Demokrasi Indonesia Perjuangan, Rasid Dari Partai Amanat Nasional, dan M Saleh Mukadam dari partai Gerindra.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button