Aceh TamiangDaerahHeadlinePolitik

Pilih Jalur Independen, Hamdan Sati, ST- Febriadi,SH Daftar Ke KIP Aceh Tamiang

Aceh Tamiang,mitratoday.com – Ribuan simpatisan datang mengawal bakal calon pasangan Hamdan Sati, ST – Febriadi, SH untuk maju mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati ke KIP Aceh Tamiang, Rabu (11/09/2024) sore.

Perlu diketahui, kedatangan pasangan ini mendapat pengawalan ketat satuan pengamanan baik TNI-POLRI dan Brimob yang telah bersiaga disekitar gedung KIP Aceh Tamiang.

Saat Konferensi pers, Hamdan Sati menjelaskan betapa susahnya perjalan menuju ke KIP Aceh Tamiang karena tertutupnya ruang Partai Politik baginya sebagai putra daerah sekaligus tokoh pemekaran Kabupaten dan mantan Bupati Aceh Tamiang untuk mendaftarkan diri sebagai peserta pada Pilkada November 2024 mendatang melalui jalur independen.

“Walaupun dengan susah payah mengumpulkan foto kopy KTP warga pendukung kami, Alhamdulillah sudah dapat terkumpul dengan jumlah yang melebihi dari yang dibutuhkan,” ujar Hamdan Sati.

Hamdan Sati juga mengharapkan dukungan dari masyarakat Aceh Tamiang untuk memberikan amanah kepada mereka, demi terwujudnya program kerja yang sempat terhenti dimasa menjabat Bupati Aceh Tamiang beberapa tahun lalu.

“Kita akan lanjutkan pembangunan yang sempat terhenti untuk dilanjutkan hingga tuntas,” ucap Hamdan Sati penuh semangat.

Sebelum nya Ketua KIP Aceh Tamiang, Rita Apriyanti dalam sambutannya mengatakan,” Saya yakin kedatangan bakal calon Wakil Bupati hari ini bukan hanya datang untuk mendaftarkan diri menjadi Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang periode 2024-2029,” ucapnya.

“Saya yakin dan percaya, kandidat bakal calon Bupati dan Wakil Bupati adalah putra-putra terbaik daerah yang kita cintai ini, dan maju dengan visi dan misi terbaik juga guna melaksanakan pembangunan dan pelayanan bagi segenap masyarakat Aceh Tamiang,” ucapnya lagi.

“Karena itu biarkan masyarakat untuk memilih dan menentukan sikap dan pilihannya, kami selaku penyelenggara akan menjamin dan mengawal serta memfasilitasi segenap warga yang telah memenuhi syarat, akan terdaftar sebagai pemilih.” ujarnya.

Rita juga menegaskan bahwa, pilkada sebagai sebuah pesta demokrasi harus berjalan dengan damai, baik dan bermartabat.

“Siapapun yang punya kepentingan dalam pelaksanaan pilkada tidak boleh bersikap anarkis, rasis,teror dan intimidasi serta pemaksaan.” tegasnya.

Rita juga mengajak simpatisan untuk tertib mengikuti setiap proses tahan dengan tertib dan rasa hormat satu sama lain, untuk meneguhkan pondasi demokrasi kita yang kuat.” ucapnya mengakhiri.

Pewarta : Siti Hawa

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button