Perebutan Piala Vorja Cup 2020, Team ATJ Juara 2,Yoel M Siki: Terima Kasih Tuhan
Pewarta : Yustaf Siki
Bekasi,Mitratoday.com–Perebutan piala Vorja Cup team volly 2020 se – Kabupaten Bekasi Timur berlangsung di Kampung Jejalen Jaya RT 07/ RW 03 Desa Jejalen Jaya Kecamatan Tambun Utara Bekasi Timur Jawa Barat,Minggu (29/11/2020).
Sebanyak 12 team yang bertanding memperebutkan piala tetap Vorja Cup 2020 yang berlangsung selama dua hari yaitu Sabtu (28/11) dan (29/11) berlangsung begitu sengit.
Pantauan awak media di lapangan pertandingan yaitu team Kejora vs Ivos merebut juara 3 dan 4 dan di menangkan oleh team Kejora dengan skor 2-1.
Dan yang masuk final untuk merebut juara 1 dan 2 yaitu ATJ vs Banyu Langit. Dan akhirnya team Banyu Langit memenangkan pertandingan dengan skor 3-1 dan berhasil membawa pulang piala tetap vorja cup 2020.
Ketua penasehat team volly ATJ Yoel M Siki SE mengatakan,”Terima kasih kepada Tuhan Yang maha kuasa karena baru pertama kali ATJ ikut dalam turnamen sebesar ini dan masuk final ini walaupun kami juara dua,ini merupakan satu kebanggaan bagi kami,” Ungkap Yoel .
Alumni SMK Swastisari Kupang ini menambahkan,kepada teman-teman jangan berkecil hati apa lagi kecewa karena team sudah memberikan yang terbaik dan saya berharap kedepannya kita tetap solid dan lebih baik lagi,” kata nya.
Di tempat yang sama Menager Team Banyu Langit Anang menyatakan bahwa saya mau menyampaikan terima kasih kepada team hari ini permainan nya cukup bagus dan teman – teman dari ATJ juga adalah team yang kuat dan kami sebagai juara satu dan saya berharap agar kita dapat bangun hubungan silahturahmi antar sesama team agar kedepannya kita bisa bertemu kembali dalam ajang turnamen yang lain,”Ujar Anang.
Sebagai maneger team Banyu Langit saya tetap berharap kedepan agar tetap semakin kompak dan latihan nya semakin giat agar kedepannya team semakin kuat,” ujar nya.
Ia menambahkan,terima kasih kepada semua team dan juga kepada panitia penyelenggara turnamen vorja cup 2020 hari ini semua berjalan dengan baik dan lancar,” tutup Anang.