DaerahPrabumulih

Penyerahan Dana Insentif Operasional Triwulan I Petugas Sosial Kota Prabumulih

Prabumulih,mitratoday.com -Pemerintah Kota Prabumulih kembali menyalurkan Bantuan Operasional untuk Markas LVRI, Warakauri Piveri, Perip, Ustadz Ustadzah TK/TPA, Marbot, Penjaga Tepat Ibadah Non Muslim, Guru Ngaji Tradisional, Petugas Memandikan dan Mengkafani Jenazah, Petugas Kebersihan Taman Makam Pahlawan, Petugas Kebersihan Pemakaman Umum, Peserta Penyandang Disabilitas, Ketua RT, Ketua RW, Ketua Lembaga Adat, Ketua LPM, TKSK, PSM, petugas Tagana dan juga Linmas.

Penyerahan dana Insentif Triwulan I yang diserahkan langsung oleh Wali Kota Prabumulih, H. Arlan di selenggarakan di Gedung Kesenian Rumah Dinas Wali Kota Prabumulih Jum’at, (14/3/2025).

Dalam kegiatan penyerahan bantuan insentif operasional tersebut Wali Kota Prabumulih H. Arlan dalam pidatonya menyampaikan, petugas-petugas ini adalah bagian dari upaya Pemerintah memberikan kontribusi kepada masyarakat serta mempermudah proses dalam kepengurusan yang berkaitan dengan tugas dan fungsi dari petugas-petugas tersebut, Jelas H. Arlan.

Dari kegiatan ini kiranya dengan bantuan dana operasional yang disalurkan dapat memberikan kemudahan bagi para petugas dalam menjalankan tugas sekaligus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, tegasnya.

Pada kegiatan ini, rangkaian prosesi kegiatan juga diisi dengan penyerahan dana insentif operasional secara simbolis oleh Wali Kota kepada 22 penerima.

Hadir mendampingi dalam pelaksanaan kegiatan ini, Wakil Wali Kota, Ketua TP-PKK, Wakil Ketua TP-PKK, Kepala Dinas Sosial, Sekda, OPD, Forkompinda, Kepala Badan, Kepala Bagian, Camat dan Lurah. Zulkarnain

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button