
Jember,mitratoday.com – Pemulangan jenazah WNA yang bernama Krishanan Karuppiah ini, rupanya dijemput langsung oleh petugas dari Kedutaan Besar Negara Malaysia yang ada di Indonesia.
Kepala Subseksi Penindakan Keimigrasian Kantor Imigrasi Jember Rizky Nur Adiyat mengatakan, kegiatan tersebut adalah serah terima pemulangan jenazah WNA Malaysia.
“Pemulangan jenazah lewat jalur darat, kemungkinan besok baru sampai di Bandara Soekarno-Hatta, jadi sekitar dua hari akan sampai di Malaysia, Rabu (2/2/2023).
Dia menjelaskan bahwa meninggalnya WNA tersebut sebenarnya sejak tanggal 26 Januari 2023. Namun karena diperlukan kelengkapan berkas, sehingga baru bisa dipulangkan saat ini.
“Selama menunggu proses pemulangan, jenazah masih menginap dulu di RSD dr Soebandi Jember,” katanya.
Menurutnya, kronologi meninggalnya WNA Malaysia tersebut dikarenakan penyakit diabetesnya kambuh ketika berada di sebuah homestay yang ada di Kecamatan Rambipuji, Jember.
“Kemudian, pemilik homestay melaporkan kondisi ini ke Polsek setempat, kemudian WNA ini dibawa ke Puskesmas Rambipuji.” Tuturnya.
Namun, kata dia, sakit yang diderita WNA tersebut cukup parah, bahkan tidak bisa ditangani oleh petugas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Rambipuji. Sehingga dia harus dirujuk ke RSD dr Soebandi Jember.
Pewarta : Solichin