DaerahHeadlineNTT

Pelepasan Peserta PAUD Se-Kecamatan Amabi Oefeo Di Waduk Raknamo

Kupang,Mitratoday.com-Peserta Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Se – Kecamatan Amabi Oefeto, mengikuti pelepasan di Waduk Raknamo Desa Raknamo Kecamatan Amabi Oefeto Kabupaten Kupang NTT,Selasa (28/5/2019)

Waduk Raknamo yang menghabiskan anggaran dari pemerintah pusat sekitar setengah triliunan rupiah dan juga di resmikan langsung oleh Presiden Jokowi, merupakan icon kebanggan masyarakat Kabupaten Kupang dan masyarakat Nusa Tenggara Timur pada umumnya, hari ini mencatat sejarah baru bahwa anak – anak didik setingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) se- Kecamatan Amabi Oefeto mengikuti acara pelepasan dari tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)ke tinggkat Sekolah Dasar (SD).

Peserta yang hadir 107 orang dan tampak hadir orang tua dan para undangan untuk menyaksikan acara pelepasan anak-anak mereka yang di sambut dengan suka cita dan gembira.

Salah satu orang tua dari peserta PAUD Esti Erna Rustiana Baineno yang di konfirmasi wartawan via telepon genggamnya mengucapkan terimakasih kepada Presiden RI atas apa yang di berikan kepada masyarakat.

“Pertama kami mengucapkan terima kasih kepada Presiden RI Ir.Jokowi bahwa hari ini kami dapat menikmati hasil karya dari beliau, anak-anak kami adakan pelepasan di waduk Raknamo,kami sangat bangga dengan hasil karya beliau yang sudah diberikan kepada kami masyarakat NTT.” Ujar Esti dengan gembira.

Selanjutnya Esti juga menyampaikan ungkapan rasa terharu dan gembira atas apa yang sudah diberikan kepada anak-anaknya.

“Kami hari ini merasa sedih dan juga gembira karena anak kami sudah menyelesaikan masa pendidikannya di PAUD dan akan masuk lagi di tingkat sekolah dasar (SD),kami juga sebagai orang tua berterima kasih kepada guru-guru PAUD Sehati Desa Niunbaun yang sudah mendidik anak kami selama satu tahun dan bisa sampai hari ini,dan kami percaya semua karena campur tangan dari Tuhan.” Ungkap Esti Terharu gembira.

Terpisah, salah satu pengelolah PAUD Sehati Desa Niunbaun, Beci N Y Babis menjelaskan,PAUD sehati ini berada di antara dua desa yaitu Desa Kairane dan desa Niunbaun yaitu persisnya di dusun 3.”Desa Niunbaun juga bisa mengakomodir anak-anak di kedua desa ini jadi mereka tidak ketinggalan dari desa-desa lain di Amabi Oefeto.” Ujar Beci.

Beci juga berharap agar kedepannya anak-anak yang sudah di didik mampu bersaing di kancah nasional maupun internasional di dalam pendidikan,hingga tidak ketertinggalan.

“Kami berharap agar kedepan anak-anak kami mampu bersaing dan tidak ketinggalan,serta doa kami selalu iringi anak-anak agar dapat berguna bagi bangsa dan negara khususnya di wilayah Amabi Oefeto ini.” harap Beci mengakhiri percakapan dengan awak media.

(Yustaf Siki)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button