Pekerjaan Diduga Asal Jadi, Pihak SD N 4 Sido Mukti Belum Bisa Dikonfirmasi
Pewarta : Elva
Lampung Utara,Mitratoday.com-Pemerintah Kabupaten Lampung Utara salurkan dana alokasi khusus tahun 2020 guna melaksankan rehab gedung sekolah SDN 4 Sidomukti Kecamatan Abung Timur dengan anggaran sebesar Rp 247.812.000.
Rehab gedung tersebut diduga asal jadi. Pasalnya, saat awak media melaksanakan liputan pada Minggu 18 Oktober 2020 melihat pembangunan rehab 4 lokal SD Negeri tersebut terlihat beberapa hal yang janggal. Salah satunya, ada dugaan pekerjaan tidak sesuai spek dan gambar.
“Untuk hari ini kepala tukangnya tidak masuk, dan saya tidak tahu-menahu soal juklak juknis pekerjaan ini.”Kata salah satu pekerja.
Untuk Menindaklanjuti pemberitaan tentang penemuan di SD Negeri 4 Sidomukti tersebut, media mencoba konfirmasi ke rumah Mono selaku kepala sekolah. Namun sayangnya beliau sedang tidak berada dirumah.
Hingga berita ini diterbitkan, Kepala sekolah SDN 4 Sidomukti belum dapat dikonfirmasi, baik secara langsung maupun via handphone.
Diminta kepada pihak terkait,terkhusus Dinas pendidikan Kabupaten Lampung Utara atau TPK serta konsultan turun melihat dan memonitoring pekerjaan di SDN 4 Sidomukti tersebut.