DaerahHeadlineTegal

Pasca Pemungutan dan Hitung Suara Pemilu 2024, Petugas Pengamanan dan KPPS Jalani Cek Kesehatan

Tegal,mitratoday.com – Dokkes Polres Tegal melakukan pemerikasaan kesehatan guna memastikan kesehatan petugas pengamanan serta KPPS pasca pemungutan dan hitung suara Pemilu 2024.

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun, S.H., S.I.K melalui Kasi Dokkes Penata Tri Yulianti, S.Kep, Jumat (16/2/2024) menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengetahui kesehatan personel pengamanan serta KPPS yang sedang melaksanakan tugas.

“Kami dari Dokkes Polres Tegal memberikan pelayanan kepada petugas pengamanan serta KPPS pasca pemungutan dan hitung suara untuk memastikan kesehatan karena telah melaksanakan tugas seharian,” terang Kasi Dokkes.

Kasi Dokkes juga menambahkan sampai saat ini kondisi kesehatan personel yang melaksanakan pengamanan relatif masih stabil, dalam kesempatan ini kami juga memberikan multi vitamin kepada petugas pengamanan serta KPPS pasca pemungutan dan hitung suara.

Dokkes Polres Tegal juga mendapatkan apresiasi dan ucapan terimaksih dari petugas KPPS yang telah diperiksa kesehatannya.

“Kami KPPS Desa Buniwah mengucapkan terimakasih kepada Dokkes Polri Khususnya Polres Tegal yang telah memberikan pelayanan kesehatan bagi petugas pasca pemungutan dan hitung suara,” ungkap salah satu anggota KPPS.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button