
Bengkalis, Mitratoday.com- Musda badko riau kepri yang buka pada hari selasa tgl 30 juli 2019 di gedung lembaga adat melayu kota dumai dihadiri oleh seluruh delegasi cabang se Riau Kepulauan Riau dan dibuka oleh perwakilan walikota.
ucapan banyak terimakasih dan apresiasi kepada tuan rumah pelaksana musda yaitu HMI Cabang Dumai dan juga kepada Ketua DPD KNPI Kota Dumai kakanda Agustera yang telah memberikan kita fasilitas yang layak untuk melaksanakan Musda ini dengan baik dan damai,
Sidang Pleno yang di pimpin oleh heri kurnia dari Cabang pekanbaru dan dibantu oleh dua pimpinan sidang lainnya telah menetapkan hasil Keputusan Musyawarah daerah Badko Riau kepulauan Riau yang ke IX memilih Sahrin untuk memimpin Badko Riau kepulauan Riau periode 2019-2021.
Dalam sambutan ketua umum Badko terpilih Sahrin SH.MH menyampaikan ” untuk selalu menjaga kekompakan cabang se riau kepri”
Sahrin menambahkan “dalam setiap perhelatan musda badko ini selalu ada persaingan maka dari pada itu mari sama-sama untuk mengawal badko ini untuk mengembalikan marwah HMI yang berkualitas”. Tutup sahrin ( ketua umum terpilih)
“Saya Hasan Basri Hsb selaku ketua Umum Cabang Bengkalis yakin dan percaya di bawah kepemimpinan ketua Sahrin Nst SH.MH, HmI di Badko Riau Kepri akan bertambah berkualitas serta menjadi panutan semua organisasi mahasiswa lainnya, ujar Hasan
Dan saya juga berharap ketua terpilih dapat melaksanakan amanah rekomendasi internal dan External memperjuangkan cabang persiapan Bengkalis dan Rokan Hulu menjadi cabang penuh di pleno 2 PB, yg akan di buka bulan Agustus ini,
Mahasiswa adalah agent of change dan agent of control HmI semestinya dapat membantu masyarakat untuk menyelesaikan kasus korupsi yang sudah merajalela di negri ini, Termasuk di kabupaten Bengkalis, bupati yang sudah menjadi tersangka korupsi namun belom juga ada kejelasan dari kpk. Sampai saat ini masyarakat masih bingung atas proses penyelesaian kasus ini”,ujar Hasan dengan semangat,
Dan juga masalah yang sudah membuat resah masyarakat, narkoba dan perjudian di Bengkalis yang sudah bertambah banyak. Kepada ketua terpilih diharapkan dapat mencari solusi cerdas bagaimana menyelesaikan kasus yang sekian lama belom juga tuntas bahkan semakin tumbuh seperti jamur di musim hujan.
Serta kami di bengkalis memiliki perusahaan2 yang banyak jumlahnya, namun hari ini kami lihat masih ada aja yang di phk dengan kata lain pengangguran terus semakin bertambah. Dan saya berharap ketua Badko Riau Kepri terpilih bisa memberikan pemikiran yang brilian dalam menyelesaikan masalah ini”
(Putra Silalahi)