DaerahHeadlineJawa Tengah

Mayjen TNI Deddy Suryadi Resmi Dilantik sebagai Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia Jateng

Semarang,mitratoday.com – Mayjen TNI Deddy Suryadi, S.I.P., M.Si. selaku Ketua terpilih beserta jajaran Pengurus Provinsi Taekwondo Indonesia Jawa Tengah hari ini secara resmi telah dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua Umum PBTI Letjen TNI Richard T.H. Tampubolon, S.H., M.M. guna Menahkodai Taekwondo Jateng periode masa bakti 2025 – 2029 dalam prosesi Acara yang digelar di Balai Diponegoro, Minggu (13/4/2025).

Saat menyampaikan sambutannya Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia Jateng menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua Umum PBTI dan seluruh jajaran Pengurus Kabupaten/Kota Se-Jateng atas dukungan penuh yang diberikan, selanjutnya juga disampaikan Tekad untuk meneruskan dan berusaha meningkatkan Prestasi yang sudah dicapai oleh Ketua dan jajaran Kepengurusan TI Jateng sebelumnya. Mayjen TNI Deddy Suryadi juga berharap kedepan akan berupaya semaksimal mungkin kemajuan dan kejayaan Taekwondo Jateng di level Nasional dan Internasional. Motto yang diusung Ketua Pengprov TI Jateng Disiplin, Semangat, Juara.

Ketua Umum PBTI Letjen TNI Richard T.H. Tampubolon, S.H., M.M., dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Ketua dan Pengurus Provinsi TI Jateng yang baru saja dilantik, berikutnya Ketum PBTI menyampaikan bahwa Jateng adalah salah satu penyumbang Atlet Taekwondo Nasional terbanyak, oleh sebab itu besar harapan, kedepan Jateng akan terus eksis dan kembali dapat menghasilkan Atlet Nasional masa depan yang berprestasi.

Ia juga mengajak seluruh pengurus, wasit, pelatih, Atlet untuk mulai menerapkan disiplin yang keras dalam pembinaan latihan serta jujur dalam menjalankan tugas pada suatu pertandingan agar masa depan Taekwondo Indonesia akan semakin berprestasi di masa mendatang.

Acara Pelantikan dan Pengukuhan ini turut dihadiri oleh Gubernur Jateng, Sekjen PBTI Mayjen TNI Amrin Ibrahim, S.I.P., serta jajaran pengurus PBTI, perwakilan Kapolda Jateng, Ketua KONI Jateng, Kasdam dan jajaran Pejabat Kodam IV/Diponegoro, perwakilan Kadisporapar, para Ketua cabang beladiri Pencak Silat, Karate, Wushu, Judo dan Kempo serta perwakilan pengurus TI Kabupaten/Kota se-Jateng. (Hartadi)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button