Makmurkan Masjid, Kepala BPKAD Kota Bengkulu Ajak Masyarakat Shalat Jumat Berjamaah
Bengkulu,mitratoday.com – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Bengkulu Yudi Susanda Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid Shalat Jumat Berjamaah, Demi Keberkahan Kota Bengkulu Serta Kemakmuran Masyarakat Kota Bengkulu
Jumat Berkah ‘makan bersama’ di Masjid Agung At-Taqwa menjadi ajang mempererat tali silaturahmi antar warga Kota Bengkulu.
Masyarakat dari berbagai kalangan duduk bersama tanpa batasan sembari menikmati makan dengan gulai terenak di nampan maupun nasi kotak yang telah disiapkan.
Adanya program jumat berkah Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Walikota Dedy Wahyudi ini, masyarakat yang hadir mengaku senang. Tanpa disadari, masjid kebanggaan warga kota ini kian makmur dengan berbagai kegiatan positif.
Salah satu pengurus Masjid Agung At-Taqwa atau lebih dikenal Ustaz Agus turut berbahagia dengan semakin makmurnya masjid At-Taqwa. Terbukti program Helmi Hasan menyatukan seluruh umat muslim dan membuat mereka bahagia dengan caranya.
“Alhamdulillah, masjid kebanggaan kita ini tak pernah sepi. Berbagai kegiatan positif mulai dari pengajian hingga makan jumat berkah selalu digalakkan. Insya allah hal ini akan membuat Kota Bengkulu kian berkah dan dijauhkan dari segala macam mara bahaya,” ujarnya.
Sebelumnya, Walikota Helmi berharap, jumat berkah menjadikan masyarakat beserta pemerintah dapat satu hati dalam mewujudkan Kota Bengkulu yang bahagia dan religius.
“Mohon dukungan dari seluruh masyarakat atas beberapa program dan pembangunan yang sedang dan akan kita laksanakan ke depan. Pemerintah menyadari perlu adanya dukungan semua masyarakat untuk mewujudkannya,” tuturnya. (Adv)