Lettu Laut (P) Hartono Berikan Wasbang

Rembang, mitratoday.com – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 103 Tahun 2018 Kodim 0720/Rembang, melaksanakan kegiatan Non fisik dengan memberikan pemahaman tentng Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada pelajar SD Negeri 2 Pasedan di ruang kelas SDN 2 Pasedan, Senin (12/11).
Lettu Laut (P) Hartono memberikan wawasan kebangsaan kepada siswa kelas VI SD N 2 Pasedan tentang Indonesia mempunyai wilayah laut yang luas dan kekayaan alam yang sangat banyak dari Laut indonesia. Disi lain Wasbang merupakan wujud dari sumpah pemuda yang menyatukan tekad menjadi bangsa yang kuat, dihormati dan disegani oleh Negara lain. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengabdian serta meningkatkan wawasan kebangsaan dan cinta tanah air kepada generasi muda NKRI.
Menurut Kepala Sekolah SDN 2 Pasedan, dengan penyampaian materi kebangsaan, diharapkan tumbuh rasa bela negara, rasa cinta Tanah Air dan berwawasan kebangsaan. Nantinya, siswa dapat menjadi generasi yang berkompeten dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ia berpesan kepada siswa-siswi agar selalu rajin belajar, berlaku sopan kepada orang tua, guru dan kepada siapapun juga.
“Saya minta kepada para siswa untuk mengurangi waktu bermain. Waktunya digantikan pada kegiatan-kegiatan yang bermanfaat antara lain mengaji, belajar sore dan membantu orang tua,” ujarnya. (0720)