DaerahHeadlineTegal

Kunjungi Bhayangkari Cabang Tegal, Ny Titi Abioso Seno Aji Resmikan Pekarangan Pangan Lestari

Tegal,mitratoday.com – Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Tegal mengadakan bakti sosial kepada perwakilan lansia se-Kecamatan Bojong dan pemeriksaan kesehatan gratis, Rabu (14/6/2023). Kegiatan tersebut dihadiri Pj. Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Jawa Tengah Ny. Titi Abioso Seno Aji.

Ny. Titi Abioso Seno Aji bersama rombongan melakukan kunjungan kerja di Bhayangkari Cabang Tegal diawali dengan kegiatan pengobatan gratis dan pembagian baksos kepada lansia di Mapolsek Bojong, hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Bhayangkari Cabang Tegal Ny. Indah Sajarod beserta seluruh pengurus dan Ketua Ranting Bhayangkari.

Kegiatan kunjungan kerja dilanjutkan ke Kantor Bhayangkari Cabang Tegal disambut Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun beserta ibu dan seluruh Pejabat Utama Polres Tegal beserta Bhayangkari.

Dalam sela-sela acara kunjungan dilakukan peninjauan dan peresmian Pekarangan Pangan Lestari (P2L) hasil kegiatan Bhayangkari Cabang Tegal yang memanfaatkan lahan halaman rumah dinas Ketua Bhayangkari Cabang Tegal, dilanjutkan kegiatan tatap muka yang dihadiri Polwan Polres Tegal, Dian Kemala Cabang Tegal, Warakawuri Cabang Tegal, guru TK Bhayangkari Margasari dan anak yatim serta pemberian tali asih maupun santunan, serta meninjau UMKM Bhayangkari Cabang Tegal.

Ny. Titi Abioso beserta pengurus memberikan arahan bahwa Bhayangkari harus berperan sebagai istri, ibu dan wanita karier yang selalu mendampingi suami dimana bertugas, support agar suami semangat bekerja dengan baik, hidup dengan kesederhanaan, dan bijak dalam bermedia sosial.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button