DaerahHeadlineMuara Enim

KRYD Pada Operasi Pekat I Musi : TNI-POLRI dan Instansi Terkait Bergerak Bersama untuk Cegah Kejahatan Jalanan di Kabupaten Muara Enim

Muara Enim,mitratoday.com – Apel gabungan POM AD, Kodim 0404, Polri, Dishub dan Sat Pol PP, melakukan KRYD berupa patroli gabungan skala besar dan razia gabungan untuk mencegah Kejahatan Jalanan di lapangan apel Mapolres Muara Enim, Sabtu (16/03/2024).

Kapolres Muara Enim, AKBP Jhoni Eka Putra SH SIK MM, memimpin langsung apel gabungan di halaman Mapolres Muara Enim. Aksi bersama ini menunjukkan upaya keras aparat keamanan dalam melindungi masyarakat Kabupaten Muara Enim dari gangguan kriminalitas.

AKBP Jhoni Eka Putra menyampaikan bahwa patroli gabungan dan razia gabungan ini guna menciptakan situasi yang kondusif pada bulan Ramadhan dari Kejahatan jalanan dimana merupakan masalah serius yang merugikan masyarakat. Seperti contoh tawuran, balapan liar bahkan pemalakan dan pungli serta kejahatan lainnya di Kabupaten Muara Enim, yang dapat memberikan tekanan pada keamanan lingkungan dan mengacaukan kehidupan masyarakat. Namun, dalam upayanya untuk mencegah dan mengatasi masalah ini, Polres Muara Enim tak tinggal diam.

Kabag Ops Polres Muara Enim Kompol Toni Arman SH mengatakan pada malam hari ini kita melibatkan 130 personil gabungan, POM AD, Kodim 0404, Satpol PP dan Dishub serta personil Polres Muara Enim, melaksanakan patroli gabungan skala besar dalam kota Muara Enim untuk memastikan tidak adanya tawuran, balapan liar dan kejahatan lainnya.

Kompol Toni Arman menambahkan selesai patroli gabungan dilanjutkan razia gabungan di perbatasan Muara Enim – Lahat tepatnya di depan Pos Polisi Merapi bergabung antara Polres Muara Enim dengan Polres Lahat. Ditempat yang berbeda Polsek Lembak Polres Muara Enim bersama Polres Prabumulih juga melakukan razia gabungan difokuskan di Tugu perbatasan Wilayah Kota Prabumulih dan Kabupaten Muara Enim Tugu, guna memastikan pada bulan Ramadhan ini dapat berjalan dengan aman dan lancar. Selama razia dilakukan, personil memeriksa identitas individu maupun kendaraan, sehingga pelaku kejahatan dapat lebih mudah diidentifikasi.

Pada kegiatan apel gabungan patroli skala besar dan Razia gabungan hadir para PJU Polres Muara Enim, personil yang terlibat UKL, Kodim 0404, Subden POM, Satpol PP dan Dishub Muara Enim.

Pewarta : Nazarudin Siregar

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button