BrebesDaerahHeadline

Krapprov Bupati Brebes Cup 2024 Diikuti 418 Perenang Putra-Putri

Brebes,mitratoday.com – Sebanyak 418 perenang mengikuti Kejuaraan Renang Antar Perkumpulan Provinsi Jawa Tengah (Krapprov) Bupati Brebes Cup 2024 di Kolam Renang Tirta Kencana Brebes, Sabtu (27/7/2024) kemarin. Mereka terdiri dari 201 peserta renang putri dan 217 peserta renang putra dan akan bertanding sampai Minggu (28/7/2024) dan dibuka Sekda Brebes Ir Djoko Gunawan MT.

Dalam sambutannya, Sekda Djoko mengapresiasi kepada panitia dan seluruh peserta. Karena kejuaran renang yang diikuti atlet se-Jawa Tengah selain bersifat rekreatif, juga dapat menjadi sarana dalam mengukur dan mengukir prestasi olahraga renang.

Djoko juga berharap, pertandingan dapat berlangsung aman, lancar dan berakhir dengan sukses. Sehingga hasilnya dapat memberikan manfaat baik bagi para peserta, juga dapat memberikan pengalaman berarti bagi penyelenggara dalam menggelar event-event sejenis di masa mendatang.

Dan tidak kalah pentingnya, dapat memberikan suguhan sportivitas dan keindahan olahraga renang bagi masyarakat luas, sehingga menjadi daya tarik untuk mengembangkan olahraga ini lebih baik lagi di masa depan.

Dikatakan Djoko, kejuaraan ini merupakan sarana penggemblengan mental, khususnya bagi para pelajar untuk berani tampil dan berkompetisi secara sportif, sebagai bekal dalam menghadapi masa depan.

Bagi seluruh peserta Krapprov, Djoko berpesan agar dalam mengikuti pertandingan ini selalu menjaga sportivitas, karena prestasi setinggi apapun tak akan pernah berarti bila diraih dalam ketidakjujuran. Tekunlah terus untuk berlatih, karena itu adalah modal awal menjadi atlet handal dan professional.

“Marilah kita satukan tekad untuk membangun masa depan yang lebih gemilang melalui kesiapan generasi muda yang sehat, tangguh, berwibawa dan berprestasi,” ajak Djoko.

Selanjutnya, Djoko berpesan berbagai prestasi yang telah diraih janganlah membuat para pengurus merasa berpuas diri, teruslah mencermati berbagai kelemahan dan kekurangan yang ada, sehingga dapat menjadi bahan evaluasi dalam penyelenggaraan event selanjutnya, maupun dalam melaksanakan pembinaan di masa mendatang.

Ketua Federasi Akuatik Indonesia Pengcab Brebes Anna Dwi Rahayuning Rizki menerangkan, federasi akan memberi pendampingan pada seluruh atlet di klub-klub se Kabupaten Brebes. Dari even ini diharapkan terlahir bibit baru dan potensial yang nantinya bisa kita ikutkan dalam event-event provinsi maupun nasional.

Anna menambahkan, untuk target sendiri Kabupaten Brebes di tahun 2026 akan ada kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) dan di tahun depan kita akan coba mencari talenta-talenta dan pastinya bekerjasama dengan KONI Kabupaten Brebes untuk mendapatkan bibit yang potensial.

Sebelumnya, diserahkan medali secara simbolis pada pemenang di nomor 400 meter gaya bebas putra dan putri, dan 200 meter gaya bebas putra oleh Sekda Brebes, Ketua Federasi Akuatik Indonesia Pengcab Brebes, Ketua KONI Brebes, dan Kabid Pemuda dan Olahraga Kabupaten Brebes.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button