HukumSumatera Utara

Kpu labuhanbatu Siap Menghadapi Gugatan PHPU di MK

Labuhanbatu, Mitratoday.Com-Pasca Pemilu 2019 di lingkungan kerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) Labuhanbatu dibawah pimpinan Ketua KPU Wahyudi S.sos, MM, saat Wartawan Mitratoday.com berbincang ringan dengan salah satu Komisioner KPU Labuhanbatu Raja Gompulon Rambe senin 02 Juli 2019 14.30 Wib.
Menurut beliau “Raja gompulon rambe” , saat ini KPU kabupaten labuhanbatu sedang menyiapkan alat bukti untuk menghadapi beberapa gugatan peserta pemilu, atau yang di istilahkan PHPU ( Perselisihan Hasil Pemilihan Umum). Beliau menjelaskan Partai Hanura melalui Dewan Pimpinan Pusatnya dan calon anggota DPD RI atas nama Prof. Dr. Ir. Darmayanti lubis sedang melakukan gugatan ke KPUD Labuhanbatu.

Dalam 2-3 hari ini KPU Labuhanbatu sedang menyiapkan dan mengumpulkan beberapa data yang akan dibawa ke jakarta dalam menghadapi sengketa pemilu di MK, anggota KPU kabupaten labuhanbatu yang diwakili Raja Gompulon Rambe (Selaku Devisi Hukum) dan M. Rifai Harahap (Selaku Devisi Teknis) akan berangkat ke jakarta pada tanggal 05 – 08 juli 2019 dalam hal Persiapan serta menyiapkan beberapa dokumen-dokumen yang akan dijadikan bahan untuk menyusun jawaban perselisihan tersebut . Dokumen-dokumen yang digunakan sebagai alat bukti pendukung dalam jawaban tersebut, ujarnya sudah kita susun dan siapkan di Kantor KPU labuhanbatu”

Raja Gompulon Rambe, ( Devisi Hukum) KPU Labuhanbatu mengklaim tidak menemui kendala selama proses penyusunan jawaban maupun alat bukti.
“Insyaallah enggak ada (hambatan), data dan jawaban kpu kabupaten sudah kita siapkan, jawaban dari gugatan tentu saja tidak keluar dengan koridor yang diajukan. Jadi nanti substansi dari yang dijawab oleh KPU tentu saja yang relevan dengan apa yang dimohonkan oleh para pemohon, (ujarnya).

Selain itu beliau juga menginformasikan
KPUD Labuhanbatu Sedang menyusun draf tahapan pilkada 2020.
KPUD Labuhanbatu siap mewujudkan Pilkada yang Berintegritas.
(MKR)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button