Cirebon,mitratoday.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon menggelar rapat pleno terbuka penetapan pasangan Walikota dan Wakil Walikota terpilih hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024. Kamis( 9/01/2025).
Acara tersebut berlangsung di salah satu Hotel Cirebon dan dihadiri oleh berbagai elemen penting dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Petugas Pemilihan Kecamatan (PPK), Petugas Pemungutan Suara (PPS), LSM dan Ormas dari seluruh wilayah Kota Cirebon, serta sejumlah tokoh masyarakat.
Ketua KPU Kota Cirebon, Mardeko, membacakan laporannya terkait penetapan pasangan Walikota dan wakil walikota terpilih yaitu pasangan nomor urut. 03 Effendi Wdo MSI., S.Ap dan Siti Farida Hermawati S.PdI sebagai pemenang pada pilkada serentak 2024. Mardeko juga apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan Pilkada serentak. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa proses demokrasi telah berjalan dengan baik, transparan, dan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku ucapnya.
“Rapat pleno ini adalah tahapan akhir dari seluruh rangkaian Pilkada 2024 di Kota Cirebon. Penetapan pasangan terpilih mencerminkan kehendak masyarakat Cirebon yang telah memilih dengan hati nurani,” ungkap Mardeko.
Pasangan terpilih, Effendi Edo.S.Ap., M.Si dan Siti Farida Rosmawati S.Pdi ditetapkan sebagai pemenang dengan perolehan suara mayoritas, yaitu 77.755 atau 50.32 persen sebagaimana telah diumumkan dalam rekapitulasi hasil penghitungan suara sebelumnya. Dalam sambutannya, pasangan terpilih menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada masyarakat Cirebon atas kepercayaan yang diberikan.
“Kami berkomitmen untuk mewujudkan Cirebon yang lebih baik dan lebih maju, berdaya saing, dan sejahtera. Kerja keras bersama seluruh elemen masyarakat menjadi kunci untuk merealisasikan visi dan misi kami,” ujar Edo.
Acara rapat pleno ini juga menjadi momentum penting bagi seluruh pihak terkait untuk mengevaluasi keberhasilan pelaksanaan Pilkada serentak di Kota Cirebon. PJ Walikota Cirebon Agus Mulyadi menyampaikan apresiasi atas kerja sama yang solid antara KPU, Bawaslu, aparat keamanan, dan masyarakat, sehingga seluruh proses berjalan dengan aman dan kondusif.
Dalam rapat pleno tersebut tampak hadir Dani Mardani sendiri tidak didampingi Fitria Pamungkaswati yang menjadi Wakilnya. Sementara itu pasangan nomor urut 2 Eti Herawati dan suhendrik juga tak tampak hadir pada sidang pleno terbuka ini.
Diharapkan, pasangan Walikota dan Wakil Walikota terpilih dapat segera dilantik dan mulai menjalankan tugasnya untuk membangun Kota Cirebon sesuai harapan masyarakat. Rapat pleno ditutup dengan doa bersama, diikuti oleh seluruh hadirin sebagai simbol sinergi dan harapan untuk masa depan Kota Cirebon yang lebih baik.
( Idris)