DaerahLampungLampung Tengah

Kompi 1B Pelopor Berinovasi, Berikan Penyuluhan Budikdamber

Penulis : Iswan

Lampun Tengah,Mitratoday.com-Dalam rangka mendukung program Pemerintah menjaga ketahanan pangan menuju Indonesia baru (New Normal) Satuan Brimob Polda Lampung bekerjasama dengan Puskenas Terbanggi Besar berikan penyuluhan Swasembada pangan di Mako Brimob Kompi 1 Batalyon B Gunung Sugih, Kamis 4 Juni 2020 Lalu.

Kegiatan ini menyikapi atensi Komandan Satuan Brimob Polda Lampung Kombespol. Donyar Kusumadji, S.ik
Anggota Kompi 1 B Pelopor Sat Brimob Polda Lampung bersinergi dengan dr Devi Indrayanti Hasibuan mewakili Puskesmas Terbanggi Subing memberikan Penyuluhan kepada masyarakat tentang Swasembada pangan budidaya ikan lele dalam ember (Budikdamber Lele ) serta mengkombinasikam dengan tanaman kangkung, cabai & tomat Hydroponik.

Menurut keterangan Wadanki 1B Pelopor, Iptu Darwonto,S.H. pembudidayaan ikan dalam ember ini sangat bagus dilaksanakan karena hanya memerlukan lahan yang sedikit dan juga hanya butuh modal yang kecil.

“Sehingga masyarakat pemula yang akan memulai pembudidayaan ini sangat mudah mencontoh dan mempraktekan nya dirumah masing masing,”terangnya.

Selain memberikan teori tentang budikdamber ini anggota kompi 1B pelopor juga mengajarkan untuk mengkombinasikan Dengan sayuran hidroponik seperti kangkung, cabai, tomat dan masih banyak lain nya.

“Hasil panen dari budikmber ini selain bisa dikonsumsi sendiri hasil nya pun bisa dijual kembali untuk menambah penghasilan,”Tutur Wadanki 1B Pelopor.

Iptu Darwanto berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memotivasi masyarakat dalam mempertahankan Swassmbada pangan dalam rangka menyambut New Normal di Provinsi Lampung Khususnya di Kabupateng Lampung Tengah.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button