DaerahMalang

Kemen PUPR Siapkan Jembatan Kaca, Jemplang Jadi Opsi Utama

Pewarta : Sigit

Malang,Mitratoday.com-Kementerian PUPR diketahui berencana bakal membangun jembatan kaca yang disediakan bagi wisatawan untuk menikmati spot wisata Bromo.

“Saat ini pihak Kemen PUPR dan Pemkab Malang tengah terlibat pembicaraan serius untuk membahas kelanjutan pembangunan jembatan kaca tersebut. Dan Ini sedang memastikan titik yang pas untuk membangun jembatan kaca tersebut,”ujar Sanusi disela-sela mendampingi kunjungan Pangdam V Brawijaya di Makodim Malang / Batu di Kepanjen, Selasa (12/1/2021).

Beliau menyampaikan bahwa Pemkab Malang sudah mengusulkan ke Kemen PUPR agar jembatan kaca tersebut ditempatkan di Jemplang.

“Hal ini untuk mendukung terbentuknya, kawasan segitiga emas yang terhubung antara Kabupaten Malang, Probolinggo, dan Kabupaten Lumajang.”Ujarnya.

Kendati demikian, Pemkab sudah mengusulkan titik lokasi jembatan kaca, namun Sanusi menyerahkan segala keputusan kepada Kemen PUPR, apalagi proyek jembatan kaca tersebut murni di danai Kemen PUPR.

“Sedangkan Pemkab Malang hanya membantu segala keperluan yang dibutuhkan Kemen PUPR saja, termasuk akses jalan yang juga selesai digarap lewat anggaran Pemerintah Pusat.”Pungkasnya.

Sanusi berpendapat, berbagai bantuan yang diterima Kabupaten Malang tersebut merupakan bentuk dukungan Pemerintah Pusat ke Kabupaten Malang yang dinilai memiliki akses cukup eksotis dan menantang menuju kawasan yang telah ditetapkan menjadi sebuah Kawasan Badan Otoritas Pariwisata Bromo Tengger Semeru.

Ditanya kapan jembatan kaca tersebut akan dibangun, Sanusi mengaku pihaknya belum tahu secara pasti. Namun ia memperkirakan akhir bulan Januari 2021 sudah tercapai kesepakatan pembicaraan pembangunan jembatan kaca tersebut.

“InsyaAllah dibulan Februari 2021 sudah deal semuanya, sehingga bisa dibangun. Jika terealisasi, tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Kabupaten Malang, pasalnya peluang untuk mendulang jumlah kunjungan wisata semakin terbuka lebar, karena perlu diketahui Akses ke TNBTS lewat Kabupaten Malang dihuni banyak destinasi wisata eksotis dan indah,”Tutup Sanusi.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button