DaerahHeadlinePrabumulihSosialSumatera Selatan

Kegiatan Kejari Kota Prabumulih Disambut Baik Lembaga Kesejahteraan Sosial Panti Asuhan

Prabumulih,mitratoday.com – Proses kepengurusan menyangkut segala bidang baik itu di Pemerintahan maupun Swasta, terkadang anak terkendala lantaran tak memiliki biodata diri seperti identitas dan surat-surat lainnya.

Keterbatasan kondisi dan keadaan tak menampik salah satu faktor penyebab anak kehilangan hak atas suatu nama sebagai identitas diri dan status kewarganegaraan yang dituangkan dalam akte kelahiran sesuai dengan bunyi pasal 5 dan 27 UU Nomor 23 Tahun 2002.

Menanggulangi akan hal sedemikian itu, bertempat di Aula Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Prabumulih, Jumat (2/2) Kejari didampingi OPD Pemerintah Kota Prabumulih yang diantaranya, Dinas Sosial, Disdukcapil, Diknas, Inspektorat, Bagian Kesra, Bagian Kerjasama, Camat Cambai, Kades Pangkul, melaksanakan kegiatan Penyerahan Akte Kelahiran dan Kartu Identitas Anak (KIA) kepada anak yang berada di panti asuhan / Lembaga Kesejahteraan Sosial se- Kota Prabumulih.

Pelaksana kegiatan yang dalam hal ini Kejari Kota Prabumulih dalam sambutan yang disampaikan langsung Kepala Kantor Kejari Kota Prabumulih, Roy Riady, SH.MH mengatakan, ini merupakan bagian dari tindak lanjut pelaksanaan kerja Kejaksaan Tinggi (Kejati) Provinsi Sumatera Selatan dalam upaya memberikan dukungan dan bantuan kepada masyarakat.

“Kita sangat mengapresiasi upaya Kepala Kantor Kejati Sumsel, DR. Yulianto, SH.MH dalam memberikan contoh sekaligus tauladan kepada jajaran Kejari di Provinsi Sumsel untuk turut berperan serta membantu warga, bersinergi bersama jajaran Pemerintah dalam membangun manusia, menciptakan kesejahteraan masyarakat,” Tandasnya.

Sementara itu, PJ Walikota Prabumulih, H. Elman, ST.MM pada kesempatan yang sama mengatakan, sangat mendukung dan mengapresiasi langkah Kejati Sumsel dan Kejari Kota Prabumulih dalam memberdayakan manusia untuk mendapatkan hak sebagaimana hak berwarganegara dan hak perlindungan hukum.

“Akte kelahiran dan KIA tentunya akan sangat berguna bagi anak untuk melanjutkan pendidikan dan sebagainya,” Ujarnya.

Diakhir kegiatan, penyerahan Akte Kelahiran dan Kartu Identitas Anak (KIA) secara simbolis diberikan kepada, (1). Naufal Wira Al Rafif (2). Arista (3). Imel Putri Maharani (4). Farrel Juliansyah (5). Al Izan Pratama serta didampingi Kepala Panti, Ketua DPRD Kota Prabumulih, Sutarno, Wakapolres Kota Prabumulih, Kompol Hendri, SH, Ketua Pengadilan Negeri Kota Prabumulih, RA Asriningrum Kusumawardani, SH.MH, ZULKARNAIN.

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button