DaerahHeadlineTegal

Kawal Pemberian BLT-DD, Masyarakat Berikan Apresiasi Terhadap Polres Tegal

Tegal,mitratoday.com – Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Jajaran dan Bhabinkamtibmas melakukan pengamanan dan pengawalan program pemerintah BLT DD (Bantuan Langsung Tunai bersumber Dana Desa) di wilayah Kabupaten Tegal.

Kapolres Tegal menerangkan, setiap kegiatan BLT-DD dirinya perintahkan kepada 18 Kapolsek Jajaran Polres Tegal beserta Bhabinkamtibmasnya untuk memberikan pengamanan dan pengawalan program pemerintah untuk memelihara kamtibmas tetap kondusif.

Jadwal yang telah dibuat oleh Pemerintah Desa akan diselaraskan dengan pengamanan yang digelar pada tingkat Polsek dan Koramil sebagai salah satu wujud sinergitas pelayanan kepada masyarakat.

Adit salah satu penerima BLT-DD di Jatinegara berikan apresiasi terhadap singergitas Polres Tegal dan Instansi sehingga Bantuan Langsung Tunai (BLT DD) sebesar Rp. 900.000 selama 3 bulan dapat langsung diterimakan dan dimanfaatkan untuk menambah modal berjualan.

Kapolsek Jatinegara Iptu Didik S, S.H., menambahkan, “penerima BLT DD Desa Lembasari Kecamatan Jatinegara Kabupaten Tegal sebanyak 42 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)” yang kami konfirmasi pada Jumat, 11 Agustus 2023 di Balai desa Lembasari Kecamatan Jatinegara.

Dalam kesempatan tersebut para anggota Polres Tegal juga menyampaikan imbauan kamtibmas untuk selalu menjaga kewaspadaan dan dapat berperan serta menjaga lingkungan sekitar tempat tinggal tetap aman dan kondusif.

Pengawalan tersebut dilakukan secara menyeluruh di 18 Polsek Jajaran Polres Tegal mulai dari Adiwerna, Balapulang, Bojong, Bumijawa, Dukuhturi, Dukuhwaru, Jatinegara, Kedung banteng, Kramat, Lebaksiu, Margasari, agerbarang, Pangkah, Slawi, Suradadi, Talang, Tarub, sampai dengan Warureja.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button