CirebonDaerah

Kapolres Cirebon Kota Jalin Silaturahmi dengan Pimpinan BRI Kartini, Perkuat Sinergi

Cirebon Kota,mitratoday.com – Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K, M.Si., melakukan silaturahmi dengan Pimpinan Cabang BRI Cirebon Kartini, Dodi Wahyu Budiarso, pada Kamis (20/2/2025).

Pertemuan yang berlangsung di Kantor BRI Kartini, Jalan Kartini No. 85, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kejaksaan, Kota Cirebon ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan perbankan dalam menjaga keamanan serta mendukung perekonomian daerah.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Cirebon Kota didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polres Cirebon Kota, antara lain Kasat Reskrim, AKP Anggi Eko Prasetyo, S.Tr.K., S.I.K., Kasat Intelkam, AKP Iwan, S.H., M.H., Kasat Lantas, AKP Ngadiman, S.Kom, serta Kepala Seksi Keuangan IPTU Suryadi, S.E. Sementara itu, dari pihak BRI, turut hadir Consumer Bisnis Manager, Eko Fajar Noegraha.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Eko Iskandar menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan bentuk sinergi antara kepolisian dan dunia perbankan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Silaturahmi ini menjadi momentum penting bagi kami untuk menjalin komunikasi yang baik dengan dunia perbankan, terutama dalam menjaga keamanan transaksi dan layanan keuangan bagi masyarakat,” ujarnya.

Acara ini juga diisi dengan sesi perkenalan dan ramah tamah, yang ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan.

Dengan adanya komunikasi yang baik antara kepolisian dan sektor perbankan, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang lebih aman serta mendukung pertumbuhan ekonomi di Kota Cirebon.

( Idris )

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button