DaerahSumatera Utara

Jumat Berkah, Wabub Sergai Serahkan Bantuan Ayam Kampung dan Kambing untuk Warga

Sei Rampah,mitratoday.com – Wakil Bupati Serdang Bedagai H. Adlin Tambunan, didampingi oleh Kadis Sosial Harianto, Camat Sei Rampah Fitrianti Harahap, dan Kades Silau Rakyat Katimin, menyerahkan bantuan berupa 100 ekor ayam kampung dan 16 ekor kambing gembel kepada warga Desa Silau Rakyat, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (19/07/2024).

Bantuan tersebut diserahkan kepada perwakilan warga penerima, yaitu Heni Patmawati (38), Siti Aisyah (58), Nursiah (33), dan Azhar Ruddin (37) yang berasal dari Dusun 5 Silau Rakyat.

Dalam arahannya, Wakil Bupati menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Sergai terhadap warga yang ingin mengembangkan usaha ternak.

“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat guna memenuhi kebutuhan ekonomi dan meningkatkan perekonomian rakyat,” ujar H. Adlin Tambunan.

Kegiatan Safari Jumat ini adalah kegiatan rutin yang dilakukan antara Bupati dan Wakil Bupati sebagai pemimpin daerah Tanah Bertuah Negeri Beradat.

Mereka berharap agar kegiatan ini dapat terus berjalan dan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Salah seorang penerima bantuan, Heni, mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Sergai atas bantuan yang diberikan.

“Semoga bantuan yang kami terima dapat bermanfaat dan memperbaiki perekonomian kami,” ungkap Heni.

Hal senada juga disampaikan oleh Azhar Ruddin yang menerima bantuan 16 ekor kambing.

“Saya mengucapkan terima kasih atas bantuan kambing ini. Semoga bisa berkembang dan memberikan kehidupan yang lebih baik,” ujar Azhar.

Azhar juga menyatakan dukungannya kepada Bupati dan Wakil Bupati untuk terus melanjutkan kepemimpinan di Serdang Bedagai.

“Kami tetap mensupport Bupati dan Wakil Bupati untuk terus melanjutkan kepemimpinan di Serdang Bedagai,” jelasnya.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan warga Desa Silau Rakyat dapat meningkatkan usaha ternak mereka dan memperbaiki kondisi ekonomi keluarga.

Pemerintah Kabupaten Sergai terus berkomitmen untuk membantu warganya dalam berbagai aspek kehidupan.

Pewarta : Marwan

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button