Tegal,mitratoday.com – Pilkades menjadi ajang pemilihan demokratis warga desa untuk memilih pemimpin birokrasi pemerintah desanya. Kontestasi enam tahunan ini tentunya sangat menarik minat banyak pihak dan melibatkan massa dalam jumlah besar. Terlebih, nilai-nilai modern telah mendorong perubahan sosial yang menggeser peran kepemimpinan kepala desa dari “bapak-nya” desa menjadi pejabat administrator seiring menguatnya regulasi yang mengatur tata kelola keuangan dan pemerintahan desa, ditambah transfer anggaran pembangunan dari pusat dan pemerintah daerah ke desa trend-nya meningkat.
Pelaksanaan Pilkades Serentak di 47 desa di Kabupaten Tegal yang digelar pada tanggal 11 Oktober 2023 kemarin kesemuanya relatif berjalan aman, lancar dan kondusif. Diharapkan kepada Kepala Desa terpilih bisa mengoptimalkan pembangunan di desanya masing-masing, khususnya bagi Kepala Desa yang baru menjabat harus mau belajar dan bekerja untuk kemajuan pembangunan di desanya.
Berikut Daftar Pemenang Pilkades Serentak yang digelar di 47 desa di Kabupaten Tegal :
- Desa Slawi Kulon – Slawi – Hesti Puryanti.
- Desa Dukuh Salam Slawi – Wahyudi.
- Desa Dukuhwringin – Slawi – H. M. Suwendi SH.
- Desa Kalisapu – Slawi – Ma’arif S.pd.
- Desa Trayeman – Slawi – R Moh. Sony Noviarso.
- Desa Harjosari kidul – Adiwerna – Sunitah.
- Desa Pagianten – Adiwerna – Nofal.
- Desa Adiwerna – Fatkhurohim S.si.
- Desa Tembok Luwung Adiwerna – H. Sugi Pranoto.
- Desa Debong Wetan – – Dukuhturi – Ulul.
- Desa Ketanggungan – Dukuhturi – Ahmad Junaidi.
- Desa Pengarasan – Dukuhturi – Hendro Prayitno.
- Desa Pangkah – Pangkah – Doni.
- Desa Dukuhjati Kidul – Pangkah – Fajar Fauzi Hakim.
- Desa Grobog Wetan – Pangkah – Mudiarto SE.
- Desa Jenggawur – Pangkah – Ade Guntoro.
- Desa Tonggara – Kedungbanteng – Rasikin.
- Desa Sumingkir Kedungbanteng – Khasan Ali.
- Desa Semedo Kedungbanteng – Slamet.
- Desa Tarub – Basar Setiawan
- Desa Brekat – Tarub – Sabar.
- Desa Maribaya – Kramat – Andi Mijaya.
- Desa Mejasem Barat – Kramat – Yuswan.
- Desa Bongkok – Kramat – Doni Andreanto.
- Desa Harjasari Suradadi – Kushendrato.
- Desa Jatimulya – Suradadi – Daryono.
- Desa Kendayakan – Warureja – Sunarso.
- Desa Rangimulya – Warureja – M. Nofel Kholili. SH.
- Desa Kedungjati – Warureja – Kismoyo.
- Desa Sidamulya – Warureja – Aliyudin.
- Desa Kabunan – Dukuhwaru – Istiqomah Nur Rachmawati SE.
- Desa Jatiwangi – Pagerbarang – Sutomo.
- Desa Semboja – Pagerbarang – Untung Basuki.
- Desa Kajen – Lebaksiu – M. Khalimi SH.
- Desa Kesuben – Lebaksiu – Arif Maskur.
- Desa Balapulang Wetan – Balapulang – Misbah.
- Desa Balapulang Kulon – Balapulang – Edi Purwanto.
- Desa Kalibakung – Balapulang – Nyadon Muji.
- Desa Cilongok Balapulang – Bambang Sutriyono Spd.
- Desa Lembasari – Jatinegara – Harto SPd.
- Desa Bojong – Bojong – Komaruddin.
- Desa Cikura – Bojong – Rokhmat.
- Desa Batumirah – Bumijawa – Bahli S.pd.
- Desa Sigedong – Bumijawa – M. Akhmad Maftkhin.
- Desa Dukuhbenda Bumijawa – Sopani.
- Desa Muncanglarang – Bumijawa – Abdul Wahid.
- Desa Jembayat – Margasari – Talkis.
Pewarta : Hartadi