BlitarDaerahHeadlinePolitik

Inilah Calon Wakil Walikota Blitar Yang Akan Dampingi Bacalon Dari PDIP

Blitar,mitratoday.comPilkada Kota Blitar 2024 sudah mendekati diambang pendaftaran di KPU, dan Bacalon Walikota Blitar yang diusung PDIP sudah mengerucut ke Bambang Rianto yang sudah resmi mendapatkan Surat Tugas dari DPP PDIP.

Terkait Wakil Walikota kemungkinan besar ada nama Fredy Agung Kurniawan yang diusung oleh Partai Gerindra dan akan berkoalisi dengan PDIP.

Fredy Agung Kurniawan kader Partai Gerindra yang juga sebagai Ketua Satuan Relawan Indonesia Raya ( Satria ) Kota Blitar ini adalah calon yang di gadang gadang untuk menjadi Wakil Walikota Blitar mendampingi Bakal Calon Walikota dari PDIP yaitu Bambang Rianto.

Beredarnya Fredy Agung Kurniawan sebagai wakil walikota dalam pilkada Kota Blitar ini sudah beredar luas. Bahkan dari info yang didapatkan dari pengurus Gerindra Kota Blitar. Fredy Agung Kurniawan merupakan salah satu calon yang diusung Gerindra yang bisa diterima oleh DPP PDIP untuk mendampingi calon walikota yang di usung partai berlambang moncong putih.

Fredy Agung Kurniawan sendiri dalam hal politik tidak di ragukan lagi. Fredy pernah menjadi staf ahli Endro Pramono anggota DPR-RI dari Gerindra. Selain itu juga menjabat sebagai Ketua Satuan Relawan Indonesia Raya ( Satria ) Kota Blitar dan menjadi Anggota DPRD Kabupaten Blitar.

Munculnya nama Fredy Agung Kurniawan sebagai calon wakil walikota Blitar yang diusung dari Gerindra juga dipertegas oleh Yohan Tri Waluyo, Ketua Komisi II DPRD Kota Blitar sekaligus pengurus DPC Gerindra Kota Blitar.

Menurut Yohan beredarnya Fredy sebagai salah satu calon kuat dari Gerindra yang akan ikut mendampingi calon walikota Blitar yang diusung PDIP dalam pilkada 2024 nanti memang bisa dipastikan benar. Karena nama Fredy tersebut bisa diterima oleh PDIP dalam pilkada walikota Blitar sebagai calon wakil walikota.

“Intinya saat ini Fredy sebagai calon dari Gerindra yang bisa diterima oleh PDIP sebagai wakil walikota dalam pilkada Kota Blitar 2024,” Ujar Yohan (14/07/2024).

Namun Yohan juga menegaskan bahwa diterimanya Fredy saat ini tentunya penuh dengan berbagai pertimbangan dari DPP Gerindra. Sehingga Fredy bisa diterima sebagai wakil walikota untuk mendampingi calon walikota dari PDIP untuk pilwali 2024.

Namun Yohan juga mengatakan bahwa politik itu dinamis. Sehingga saat ini masih perlu lagi adanya komunikasi yang bisa menyatukan langkah agar Gerindra dan PDIP bisa bersatu dalam pemilihan walikota Blitar.

Sementara dari PDIP sendiri dari berbagai sumber dan juga informasi yang sudah banyak beredar. Calon walikota Kota Blitar yang diusung oleh PDIP saat ini mengerucut kepada Bambang Rianto sebagai kandidat terkuat dari PDIP. Karena saat ini Bambang Rianto yang memperoleh surat tugas dari DPP PDIP.

Yohan juga berharap nantinya Fredy akan mendampingi dan menjadi wakil walikota mendampingi Bambang Rianto yang akan maju sebagai walikota Blitar dalam pilkada 2024.

Pewarta : Novi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button