Ibu Persit Kartika Chandra Kirana KODIM 1201 Mendongeng Untuk Anak di Desa Tolok
Ibu Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) XLV KODIM 1201 mendongeng untuk anak-anak di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak, Kalimantan Barat. Saat para Satgas bekerja keras menyelesaikan program TMMD 110 / Kodim 1201 Mempawah – Landak, maka para ibu mengambil peran untuk anak-anak.
Salah satu ibu Persit Herlia Dwi Agung membacakan dongeng untuk anak-anak di desa tersebut. Tentu saja anak-anak sangat senang mendengarkan dongeng yang disampaikan ibu Persit Kartika Chandra Kirana.
Sementara itu, Anak Desa Tolok, Kecamatan Menyuke Kabupaten Landak, Kalimantan Barat, Stepanus tampak senang mendengarkan dongeng dari ibu Persit.
“Saya senang sekali mendengar dongeng dari ibu Persit Herlia Dwi Agung. Cerita yang disampaikan banyak dan bagus-bagus,” jelas Stepanus. (1201)