DaerahHeadlinePilpresPolitikTegal

Gibran Rakabuming Raka Didoakan Relawan Jadi Pemimpin Nasional

Kota Tegal,mitratoday.com – Relawan Bolone Mase bersama warga di Kelurahan Debong Kulon Kecamatan Tegal Selatan Kota Tegal menggelar dzikir dan doa bersama, Rabu 11 Oktober 2023 malam. Melalui kegiatan tersebut, mereka mendoakan agar Gibran Rakabuming Raka bisa menjadi pemimpin nasional.

Koordinator Relawan Bolone Mase Tegal Raya Dewi Ulfiyah mengatakan pihaknya bersama warga menggelar kegiatan tersebut untuk mengetuk hati para hakim MK. Harapannya, gugatan usia minimal Capres-Cawapres menjadi 35 tahun dikabulkan.

“Senin ini keputusannya, jadi kita menggelar doa bersama untuk mengetuk hari hakim MK. Sehingga mereka bisa mengabulkan gugatan usia Capres-Cawapres dari 40 menjadi 35 tahun,” katanya.

Menurut Ulfiyah, warga sangat berharap agar Gibran Rakabuming Raka bisa maju menjadi salah satu pemimpin nasional. Selain mewakili kaum milenial, putra Presiden itu juga dinilai memiliki karakter kepemimpinan yang sangat baik.

“Terbukti saat ini ketika menjadi Wali Kota Solo, mas Gibran mampu mensejahterakan warganya,” ujarnya.

Oleh karenanya, ujar Ulfiyah, pihaknya sangat berharap MK mengabulkan gugatan tersebut. Sehingga apa yang menjadi harapan warga semuanya bisa terwujud.

“Kalau mas Gibran jadi pemimpin nasional, kami yakin akan memajukan Kota Tegal dan sekitarnya. Serta seluruh daerah di Indonesia,” tandasnya.

Salah satu warga Firman mengatakan warga menilai sosok Gibran Rakabuming Raka mewakili kaum milenial. Sehingga, pihaknya berharap agar bisa menjadi pemimpin nasional.

“Kita berharap agar Gibran bisa masuk menjadi pemimpin nasional. Selain punya wawasan yang luas, juga mewakili anak-anak muda,” tandasnya.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button