BlitarDaerahHeadline

Endro Hermono, Anggota DPR RI Komisi IV Beri Bantuan Alsintan Kepada 102 Kelompok Tani Di Blitar

Blitar,mitratoday.com – Upaya memaksimalkan petani di Kabupaten Blitar, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI dari Partai Gerindra, Ir Endro Hermono beri bantuan alsintan kepada 102 Kelompok Tani. Berupa Traktor roda 2, Traktor roda 4, Handspryer, dan Pompa Air, Selasa (25/10/2022).

“Selain itu kita berikan bantuan Program P2L untuk pembuatan Pekarangan Pangan Lestari modal 50 juta. Masing-masing Wilayah Kabupaten Blitar sebanyak 14 Kelompok Tani dan Kota Blitar 4 Kelompok Tani, serta bantuan 500 Ayam Jawa Super.” Jelas Endro Hermono.

Hal itu di berikan kata Endro agar petani lebih sejahtera dan hasil pertaniannya lebih memandai. “Semoga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi para petani di Kabupaten Blitar,” pungkas Endro.

Selain itu, Freddy selaku Ketua DPC Pemuda Tani Indonesia mengungkapkan itu merupakan momentum yang sangat luar biasa, karena bertepatan dengan pertemuan dan pemberian bantuan dari Anggota DPR RI Komisi IV.

“Sebagai Anggota Komisi IV DPR RI, beliau melaksanakan prosesi penyerahan secara simbolis bantuan mekanisasi. Selain bantuan itu ada juga bantuan ayam ternak,” ujar Fredy.

Selama ini di lapangan, ungkap Fredy anak-anak muda Milenial masih memandang pekerjaan bertani itu tidak mau dan jarang yang melakoninya.

“Menurut kami penyebabnya karena pekerjaan bertani nya masih dengan cara konvensional. Seperti bercocok tanam masih dengan cangkul manual dan alat-alat yang tradisional seadanya.” Ungkapnya.

Dari permasalahan tersebut, pihaknya dari DPC Pemuda Tani Indonesia mengajukan usulan kepada Anggota DPR RI, dan akhirnya bantuan dapat di salurkan serta diterima para petani.

“Petani di Blitar itu mempunyai kendala paling utama adalah pengadaan pupuk yang sangat langka. Kalau masalah ingin beli, semua petani mau beli. Namun kadang di lapangan itu tidak ada stok, terutama pupuk subsidi. Walaupun kita sudah masuk di RDKA, tetapi kadang tidak dapat pupuk subsidi, akhirnya kita membeli pupuk non subsidi yang harganya dua sampai tiga kali lipat,” jelas Freddy.

Kedua, menurut Freddy politisi partai Gerindra ini juga mengatakan kendala sebagai petani yakni cuaca yang tidak menentu. “Seperti musim hujan saat ini, tanaman kami bisa kebanjiran dan lain lain. Oleh sebab itu kita terima kasih dengan bantuan mekanisasi seperti ini.” Tuturnya.

Untuk DPC Pemuda Tani Indonesia, saat ini terang Fredy masih terbentuk di Kabupaten Blitar dengan jumlah oengurus baru 50 orang.

“Ke depan kami ingin membentuk kepengurusan di setiap Kecamatan dan Desa, agar bisa memperkenalkan bahwa pemuda itu bisa bertani. Ini semangat untuk meneruskan mata pencaharian leluhur kami di bidang agraris,” tutup Freddy.

Hadir dalam acara tersebut Anggota DPR RI komisi IV, Endro Hermono, Anggota DPRD Kabupaten Blitar Mujib SM, Ketua DPC Pemuda Tani Indonesia Kabupaten Blitar Fredy, dan 102 Kelompok Tani.

Pewarta : Novi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button