BENGKULUBengkuluBusinessEkonomi BisnisHeadlineKuliner

Emperan SMAN 5 Kota Bengkulu Jadi Wadah

Kota Bengkulu,mitratoday.comDengan bermodalkan emperan atau trotoar depan SMAN 5 Kota Bengkulu dan Stadion Semarak, Dinas Koperasi dan UMKM menyulap tempat tersebut bak restoran dengan menyajikan makanan khas sepanjang stand yang telah disediakan.

Cara unik itu dilakukan Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas Koperasi dan UMKM.

Terhitung sebanyak 70 Usaha Mikro Kecil Menengah mengikuti event ‘Melah Sarapan Khas Bengkulu’ dengan tema mewujudkan UMKM naik kelas untuk mendorong optimalisasi pertumbuhan ekonomi.

Tampak antusias mengunjungi berbagai stand yang menyuguhkan makanan khas Bengkulu, tentunya membuat selera mata serta nafsu makan.

Wakil Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi mengapresiasi dinas yang melaksanakan kegiatan tersebut. Ia yakin dengan seringnya digelar event seperti itu akan memajukan potensi dan meningkatkan eksistensi UMKM di Bengkulu.

“Ini nanti akan dijadikan event rutin setiap bulan. Tujuannya untuk mengangkat UMKM yang ada di kota maupun provinsi Bengkulu. Saya juga ucapkan terima kasih kepada para stakeholder yang turut menyukseskan event ini,” kata Dedy, Minggu (27/2/2022).

Di kesempatan yang sama, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Nurlia Dewi mengatakan bahwa event UMKM yang di gelar merupakan sebagian rangkaian dipersembahkan Pemkot untuk seluruh warga Kota Bengkulu

“Pada momen ini saya berharap, walau masih kondisi pandemi UMKM harus tetap bangkit, berkembang, memproduksi dan memasarkan produk sebanyak-banyaknya serta semakin lama harus semakin berinovasi,” ungkap Lia.

Sebagai informasi, dalam kegiatan tersebut juga diadakan vaksinasi massal untuk seluruh warga Kota Bengkulu.

Hadir juga dalam kegiatan ini ialah Sekretaris Daerah, Asisten II, Plt Asisten II, para Kepala OPD, dan tamu undangan lainnya.(FR).

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button