Dua Personel Satgas TMMD Bojonegoro Bantu Jarwo Cabut Pohon Singkong
BOJONEGORO – Pak Sujarwo (55) mengungkapkan ada 2 Sosok TNI yang di nilai sangat membantunya saat memanen Singkong di tengah tenaganya yang sudah berkurang. Sehingga di tak sendirian mencabut singkong di ladangnya, Sabtu (27/3/2021).
Pak Sujarwo (55) adalah salah satu warga Dusun Kramanan, Desa Jatimulyo, dan saat ini dia sedang memanen singkong yang telah di tanam dan di rawat sebelumnya di ladang miliknya.
Di ketahui, Dua sosok TNI tersebut Adalah Kopda imam dan Koptu Darminto yang saat ini sedang menyelesaikan program TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro di Desa tersebut.
“Saya senang sekali atas respon para TNI di Sini yang saat melihat saja agak keberatan mencabut Singkong dari Tanah, beliau tanpa di mintai bantuan langsung datang dan membantunya, sehingga pekerjaan menjadi ringan dan cepat selesai,” Ungkap Pak Sujarwo.
Sementara itu, Koptu Darminto menyampaikan, hal ini di lakukannya dengan ikhlas, dan ini adalah sudah kewajiban ya sebagai manusia yang harus membudayakan tolong menolong.
“Selain itu, adalah sebagai giat Komsos, dan upaya agar terjalin komunikasi yang baik antara masyarakat dan TNI sebagai wujud kemanunggalan TNI dan rakyat.”Tuturnya. (Pendim 0813)