DaerahTegal

Dewi Aryani : Bangga Dengan Produk dan Wisata Indonesia

Tegal,mitratoday.com – Dr. Dewi Aryani, M.Si Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi PDI Perjuangan menggelar kegiatan Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan yang dirangkai dengan senam sicita dan senam sehat bersama ratusan ibu-ibu para tokoh perempuan berbagai bidang yang hadir dari Desa Maribaya, Purwahamba dan Sidaharja Kabupaten Tegal. Pelaksanaan kegiatan di halaman dan pendopo rumah aspirasi di Kabupaten Tegal, Selasa (25/6/2024).

Dalam sambutannya, Dewi Aryani menekankan selain membangun rasa cinta tanah air yang harus terus di tingkatkan, juga sikap gotong-royong dalam keseharian, legislator yang biasa disapa DeAr itu juga menanamkan semangat untuk mencintai produk daerah sendiri atau dalam negeri sebagai perwujudan sikap pancasilais dan cinta NKRI.

“Bangga membeli dan menggunakan produk buatan dalam negeri, serta berusaha meningkatkan kualitas dan daya saing produk lokal. Bangga berwisata ke berbagai wilayah Indonesia daripada ke luar negeri, serta menjaga kelestarian alam dan budaya setempat juga merupakan contoh sifat dan sikap kebangsaan yang wajib di lestarikan bersama,” ujarnya.

DeAr juga mengimbau kepada Pemerintah Daerah agar secara serius membangun, merawat serta melestarikan potensi wisata lokal di daerahnya masing-masing agar dapat di manfaatkan sebagai tempat berwisata dan berlibur masyarakat sekitar. Selain menjadi area wisata juga dapat meningkatkan rasa cinta pada daerah dan negara sendiri serta meningkatkan pendapatan daerah juga secara tidak langsung,” imbaunya.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button