Kodim 0813/Bojonegoro

Dengan Warga, Koordinasi Terus Dilakukan Untuk Kelancaran TMMD 110 Bojonegoro

Bojonegoro –     Anggota Satgas Kodim 0813/Bojonegoro melaksanakan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 di Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Bojonegoro, Jawa Timur.

 

Disampaikan oleh Koptu Aris, pihaknya sedang melakukan koordinasi dengan pihak dusun guna membahas TMMD di Desa Ngrancang.

 

“Kita melaksanakan komunikasi sosial dengan bapak Bayu selaku Kepala Dusun (Kasun) Ngrancang, untuk membahas mengenai dampak dilaksanakannya TMMD ke 110 di Desa Ngrancang,” ujarnya, Sabtu (20/2/2021).

 

Hal tersebut disambut baik oleh Bayu selaku Kasun di desa tersebut. Bayu menilai dampak TMMD sangatlah positif bagi masyarakat Desa Ngrancang.

 

“Dengan adanya kegiatan TMMD oleh TNI Kodim Bojonegoro dampak nya sangat positif bagi warga masyarakat Desa Ngrancang,” pungkasnya. (Pendim 0813)

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

Back to top button