Blitar,mitratoday.com – Resmi Partai Persatuan Pembangunan Daftarkan Bacalegnya ke KPU Kabupaten Blitar di hari terakhir, Minggu (14/05/2023).
Penyerahan berkas bakal calon legislatif dari DPC PPP Kabupaten Blitar diterima oleh Ketua KPU Kabupaten Blitar didampingi komisioner dan berkas dinyatakan lengkap.
Dalam konferensi persnya, Ketua DPC PPP Kabupaten Blitar, Abdul Aziz menyampaikan terima kasih kepada KPU Kabupaten Blitar yang telah menerima dan memberikan yang terbaik kepada rombongannya.
Dalam kesempatan tadi, sambungnya, DPC PPP Kabupaten Blitar memberikan cinderamata berupa anggrek dengan maksud dan tujuan merupakan simbol agar Pemilu 2024 nanti dapat berbunga-bunga.
“Mudah-mudahan dengan simbol anggrek itu, dengan harapan, Pemilu 2024 mendatang berjalan dengan baik dan lancar,” jelasnya.
Menurut Abdul Aziz, partai PPP adalah partai yang paling kompak, meskipun kecil tapi kompak. Terbukti semua orang di PAC sudah terbentuk.
“Semua kompak mengibarkan bahwa PPP akan menjadi partai yang akan meningkatkan jumlah kursi di legislatif,” tandasnya.
Ia mengungkapkan, soal kriteria caleg di partainya harus memenuhi sejumlah kriteria salah satunya yakni, kapasitas dan dicintai. Dicintai dimaknai bahwa calegnya harus selalu terjun kepada masyarakat.
“Jadi, ada 39 Bacaleg yang kami daftarkan, untuk target 1 Dapil 1 kursi itu sudah cukup,” imbuhnya.
Dalam daftar Bacaleg P3 terdapat mantan pejabat Pemkab Blitar Tuti Komaryati Asisten Sekda Kabupaten Blitar yang nyaleg di dapil 1.
Pewarta : Novi