BrebesDaerahHeadlineJawa Tengah

Burung Milik Dandim 0713/Brebes Juara 1 di New SMN Ngapak Berhias

Brebes,mitratoday.com – Majapahit, murai batu milik Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki (Mr. Tebe), raih juara pertama di gelaran lomba kicau mania New SMN Ngapak Berhias, di kelas Brebes 200k 24 gantangan di Gor Sasana Adhi Karsa Brebes, Kecamatan/Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Minggu sore (12/3/2023).

Murai milik Dandim sekaligus Ketua Caliber Brebes Teams (CBT) itu juga menang mutlak dengan mendapatkan bendera merah 4 buah.

Dikemukakan Ali (23), warga Pulosari RT. 01 RW. 02, Kecamatan Brebes, selaku perawat Majapahit, bahwa Majapahit dengan nomor gantangan 27 (undian) mampu memikat para juri dengan isian andalan jangkrik, blackstrot, kolibri, cililin, dan juga lovebird.

“Suatu kebanggaan karena burung milik komandan bisa tampil maksimal hari ini dan mendapatkan juara pertama dikelas Brebes,” ujarnya.

Dikatakan Ali, apa yang diraih Majapahit sangat membanggakan bagi team asal Kota Brebes tersebut.

Terpisah disampaikan Letkol Tentrem Basuki, bahwa trophy New SMN Ngapak Berhias memang sangat layak untuk dikoleksi. Even itu memang punya nilai prestisius karena para kicau mania dari luar kota turut hadir meramaikan event jelang puasa 1444 H.

Lanjutnya, Majapahit mampu bersaing dengan burung-burung hebat dari berbagai daerah adalah sangat membanggakan bagi dirinya pribadi maupun anggota CBT.

Dirinya berharap agar prestasi tersebut bisa memacu anggota team, untuk tidak gentar mengikuti event-even besar walaupun lawannya adalah burung-burung berkelas yang sudah malang melintang di event-event besar antar kota.

Dandim menambahkan, baginya menang atau kalah biasa, namun yang terpenting adalah lomba dijadikan sarana untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat khususnya para kicau mania dari berbagai daerah.

Pewarta : Hartadi

Bagikan

Rekomendasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button