Bupati Tanjabbar Pimpin Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-XXVIII Tahun 2024
Tanjung Jabung Barat,mitratoday.com – Bupati Tanjung Jabung Barat Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag memimpin upacara peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) XXVIII Tahun 2024 yang diikuti para pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) berlangsung di halaman Kantor Bupati, Kamis (25/4).
Dalam rangkaian acara tersebut, Bupati Tanjung Jabung Barat membacakan sambutan dari Menteri Dalam Negeri yang menjelaskan apa makna dan tujuan dari otonomi daerah.
Sambutannya yang dibacakan oleh Bupati Tanjung Jabung Barat menekankan bahwa otonomi daerah bukan sekadar hak, tetapi juga tanggung jawab dan kewajiban bagi daerah otonom untuk mengatur urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempat. Seiring dengan perjalanan otonomi daerah selama lebih dari seperempat abad, penting bagi semua pihak untuk memahami kembali filosofi dan tujuan dari otonomi daerah.
Menurut Mendagri, tujuan utama dari otonomi daerah, yakni kesejahteraan dan demokrasi, harus terus diupayakan. Dari segi kesejahteraan, desentralisasi harus memastikan pelayanan publik yang efektif, efisien, dan ekonomis, serta memanfaatkan potensi sumber daya alam secara bijak dan berkelanjutan. Sementara itu, dari segi demokrasi, kebijakan desentralisasi harus menjadi instrumen pendidikan politik yang mempercepat terwujudnya masyarakat madani atau civil society.
Pewarta : Armain